SuaraJawaTengah.id - Sekitar 15 jam dilahap api, gudang milik PT Starindo Jaya Packaging, di Jalan Raya Pati-Kudus Kilometer 9, Kabupaten Pati, berhasil dipadamkan, Minggu (13/2/2022) dini hari sekitar pukul 03.00 WIB.
Kebakaran gudang yang bergerak di bidang pengemasan dan produksi gelas plastik itu terjadu Sabtu (12/2/2022) pukul 12.50 WIB.
Melansir ANTARA, Kepala Saptol PP Kabupaten Pati Sugiyono mengatakan, gudang berlantai dua seluas 1.500 meter persegi yang terbakar merupakan tempat menyimpan produk jadi dan biji plastik.
Kebakaran itu, menurut dia, bermula dari dari gudang tempat penyimpanan produk jadi di lantai atas dan kemudian merembet ke gudang penyimpanan bahan baku berupa biji plastik di lantai bawah.
Baca Juga: Rumah di Ngadiwinatan Terbakar, Hari Sunanto Alami Luka Bakar Pada Pelipis dan Lengan
Dari kronologi yang dihimpun, tetugas satuan pengamanan perusahaan melaporkan kebakaran yang terjadi di gudang tersebut ke Pemadam Kebakaran Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Pati pada Sabtu (12/2/2022) pukul 13.05 WIB.
Satuan Polisi Pamong Praja kemudian menurunkan petugas pemadam kebakaran menuju ke tempat kejadian serta menghubungi petugas pemadam kebakaran dari perusahaan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, dan Kepolisian Resor.
Sebanyak 25 mobil pemadam kebakaran dan 15 mobil tangki penyuplai air dikerahkan untuk mendukung upaya pemadaman.
Peristiwa kebakaran itu tidak sampai menimbulkan korban karena pada saat kejadian para pekerja sedang beristirahat.
Berita Terkait
-
Bulog Sinergi Lakukan Kerja Sama Sewa Gudang, Amankan Serapan Gabah/Beras Masa Panen Raya
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
-
Bakamla Evakuasi 12 ABK Kapal Motor Mutiara Ferindo 2 yang Terbakar di Perairan Banten
-
Apa Itu Visa F-2? Hadiah Sugianto, WNI Jadi Penyelamat saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
Tag
Terpopuler
- Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
- Agama Titiek Puspa: Dulu, Sekarang, dan Perjalanan Spiritualnya
- Lisa Mariana Ngemis Tes DNA, Denise Chariesta Sebut Tak Ada Otak dan Harga Diri
- 6 Perangkat Xiaomi Siap Cicipi HyperOS 2.2, Bawa Fitur Kamera Baru dan AI Cerdas
- Kang Dedi Mulyadi Liburkan PKL di Bandung Sebulan dengan Bayaran Berlipat
Pilihan
-
Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
6 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik April 2025, Kamera dan Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
Terkini
-
Tragedi Kecelakaan di Tol Pemalang-Batang: Satu Tewas, Pengemudi Melawan Arah
-
Weton Ini Diprediksi Meningkat dari Segi Keuangan dan Rezeki, Menurut Primbon Jawa
-
Percepatan Program MBG di Jateng, Pemprov Bakal Optimalisasi Aset Jadi Dapur Khusus
-
Jawa Tengah Siap Jadi Lumbung Pakan Nasional: Pabrik Raksasa Asal Tiongkok Investasi Besar-besaran!
-
Ayo Sat-set! Klaim Link Saldo DANA Kaget, Bisa Tambah-tambah Beli Bahan Pokok Sehari-hari