SuaraJawaTengah.id - Puluhan penyandang disabilitas yang menamakan diri Jaringan Difabel Jepara menyatakan dukungannya kepada Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar untuk maju menjadi calon presiden (capres) pada tahun 2024.
Deklarasi dukungan terhadap Gus Muhaimin sebagai Capres 2024 dipandu oleh Faisol dari Yayasan Sinergi Inklusi Difabel Indonesia (Ya Sidi) Jepara.
Yang ditirukan secara seremlak oleh massa dari Komunitas Motor Difabel Jepara (KMDJ), Ikatan Tuli Jepara (ITJ), Gerakan Kesejahteraan Tuna Rungu Indonesia (Gerkatin) Jepara dan Komunitas Bahasa Isyarat.
Start city tour dimulai dari halaman Museum Kartini, menyusuri jalan Kartini, sampai tugu Kartini dan berakhir di Pantai Kartini.
“Kami mendukung Gus Muhaimin sebagai presiden 2024-2029 dengan harapan nasib para difabel makin diperhatikan lagi”, kata Faisol, Senin (14/2/2022).
Sebagai penyandang difabel, ia berharap agar kesejahteraan keluarga difabel makin diperhatikan.
Selain itu, biaya pendidikan bagi difabel maupun anak dari keluarga difabel mendapatkan keringanan dan akses kesehatan juga dipermudah.
“Kami berdoa agar cita-cita Gus Muhaimin untuk menjadi presiden dikabulkan Allah dan didukung oleh rakyat Indonesia pada pemilu 2024 mendatang”, lanjut Faisol.
Sementara itu, Ketua Komunitas Motor Difabel Jepara (KMDJ) Syamsuddin menyatakan dukungannya kepada Gus Muhaimin karena sempat bertemu dan bersalaman langsung kepada Gus Muhaimin beberapa waktu lalu di Kudus.
Baca Juga: Siap Maju Pilpres 2024, Muhaimin Iskandar Tentukan Arah Koalisi PKB pada 2023 Mendatang
“Saya merasa senang bisa bersalaman langsung dengan Gus Muhaimin. Semoga beliau diberikan kekuatan dan kesehatan untuk mewujudkan cita-citanya sebagai Presiden Republik Indonesia”, ujar Mbah Jenggot, sapaan akrab Syamsuddin.
Selanjutnya ia mengajak para difabel dan warga Nahdliyyin untuk mendoakan Gus Muhaimin.
“Semoga dengan doa dan dukungan kita semua, cita-cita luhur beliau dikabulkan Allah menjadi presiden pada pemilu 2024”, kata Syamsuddin.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta