SuaraJawaTengah.id - Duel pekan ke-26 BRI Liga 1 2021/2022 kembali berlanjut malam nanti. Ada tiga laga yang dipertandingkan mulai petang.
Dimulai pertandingan antara Persiraja Banda Aceh melawan Persebaya Surabaya di Stadion Kompang Sujana, Denpasar, mulai pukul 18.15 WIB.
Kemenangan wajib diraih Persiraja demi memperpanjang nafas sekaligus membuka sedikit asa lolos dari lubang degradasi.
Tim Laskar Rencong masih terjerembab di dasar klasemen BRI Liga 1 dengan koleksi 12 poin. Terpaut 13 angka dari Barito Putera di batas aman.
Baca Juga: Prediksi PSM Makassar vs Persita Tangerang di BRI Liga 1 Malam Ini
Sementara bagi Persebaya Surabaya, tiga poin juga wajib diamankan guna kembali menjaga persaingan di jalur juara.
Saat ini, tim berjulukan Bajul Ijo itu tertahan di posisi kelima dengan 45 angka, terpaut lima poin dari pemuncak klasemen, Arema FC.
Duel menarik juga diprediksi tersaji saat dua macan bertarung yakni Persik Kediri melawan Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pukul 20.45 WIB.
Pelatih Persik Kediri, Javier Roca menegaskan, Tim Macan Putih –julukan Persik, siap menjadi lawan yang tangguh bagi Marko Simic dan kawan-kawan dengan memberikan perlawanan yang seimbang untuk menjaga rekor positif tim.
“Kami selalu datang ke lapangan dengan target tiga poin. Kami mau menjadi lawan yang tangguh bagi Persija,” ujar Javier Roca dilansir dari laman resmi PT LIB.
Baca Juga: Prediksi Persiraja Banda Aceh vs Persebaya Surabaya di BRI Liga 1 Malam Ini
Jadwal BRI Liga 1 malam nanti:
Persiraja Banda Aceh vs Persebaya Surabaya
Stadion Kompang Sujana, Denpasar
Kick off pukul 18.15 WIB
PSM Makassar vs Persita Tangerang
Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar
Kick off pukul 20.45 WIB
Persija Jakarta vs Persik Kediri
Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar
Kick off pukul 20.45 WIB.
Itu tadi jadwal BRI Liga 1 2021/2022 malam nanti.
Berita Terkait
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Pantas Semakin Matang! Yuk Mengenal Dua Mentor Kelas Dunia Rizky Ridho
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri