SuaraJawaTengah.id - Teka-teki terkait penemuan mayat di Kalibolong terus menemui titik terang setelah tim Biddokkes Polda Jateng mengirimkan hasil autopsi jenazah.
Kapolres Magelang AKBP Mochammad Sajarod Zakun menyampaikan bahwa pada mayat perempuan yang diketahui identitasnya sebagai RY (48), warga Mangunjaya, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi itu terdapat beberapa luka di tubuhnya.
"Hasil autopsi oleh Tim Biddokkes Polda Jateng yaitu terdapat luka di bagian kepala akibat benturan tajam dan luka di bagian wajah akibat benturan tumpul," kata Kapolres, Selasa (1/3/2022).
Kapolres menambahkan bahwa hasil otopsi dari Biddokkes Polda Jateng tersebut akan digunakan untuk melengkapi penyelidikan kasus kematian perempuan asal Bekasi tersebut.
"Melihat kondisi korban dan hasil olah TKP, patut diduga korban meninggal tidak dengan sendirinya, namun ada hal lain yang menjadi penyebab korban meninggal," terang Kapolres.
Disampaikan pula bahwa saat ini Satreskrim Polres Magelang telah memintai keterangan tiga saksi termasuk dari pihak keluarga korban.
"Hasil penyelidikan sementara informasi dari keluarga korban (anak korban) bahwa korban pamit ke anaknya mau pergi ke Yogyakarta bersama seorang laki-laki. Dimana anaknya tidak kenal dengan laki-laki tersebut (baru kali itu ketemu)," jelas Kapolres.
Tekait dengan lokasi ditemukannya korban, pihaknya masih mendalami apakah korban dibuang di lokasi tersebut atau di tempat lain hingga hanyut di TKP.
Baca Juga: Geger Temuan Mayat Kenakan Tas Isi Batu Di Sungai Tuntang, Polisi Duga Korban Pembunuhan
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta
-
10 Perbedaan Utama Toyota Rush dan Daihatsu Rocky Varian Tertinggi, Lebih Bagus Mana?
-
7 Fakta Banjir Bandang di Pati, Jembatan Putus hingga Tumpukan Kayu Misterius
-
Warga Sumbang Tolak Tambang Kaki Gunung Slamet: Lingkungan Rusak, Masa Depan Terancam!