SuaraJawaTengah.id - Sejumlah bahan pangan pokok di pasar Karangayu, Kota Semarang mulai merangkak naik. Padahal bulan suci ramadhan tinggal menghitung hari.
Salah seorang pembeli warga Pusponjolo, Novia mengeluhkan mahalnya harga cabai, gula pasir hingga harga telur.
"Sekarang harga kok naik semua, bikin pusing,"ungkap Novia kepada suarajawatengah.id, Senin (07/03/22).
Novia mengungkapkan, imbas naiknya sejumlah bahan pangan membuat dirinya terpaksa mengencangkan ikat pinggang, agar kebutuhan pangan dirumahnya terpenuhi.
"Kalau harga naik, mau tidak mau ya harus ngirit, pinter pinter ngatur uang biar bisa buat belanja harian,"jelasnya.
Sementara itu, Rusmiyati pedagang nasi kucing di Tembalang juga mengeluhkan hal serupa. Dirinya harus memutar otak, agar tetap bisa berdagang lantaran mahalnya minyak goreng dan gula pasir.
"Minyak kemarin sempat murah, tapi kemarin beli mahal lagi ada yang dua liter itu jual sampai Rp40 ribu, belum lagi gula ikut naik,"beber Rusmiyati.
Ia mengungkapkan, untuk menyiasati agar tetap berjualan, Rusmiyati terpaksa harus mengecilkan ukuran gorengan yang ia jual.
"Kalau gorengan saya goreng sendiri tidak ambil dari orang lain, ya ngakalinya ukuran gorengan dikecilin, paling harga minuman saja yang saya naikin dikit karena gula mahal,"tuturnya.
Baca Juga: Duh! Belum Ramadan, Harga Telur dan Cabai di Kota Solo Mulai Naik
Dari informasi yang dihimpun suarajawatengah.id harga cabai rawit merah naik menjadi Rp 60 ribu sebelumnya Rp 56 ribu, Gula pasir Rp14 ribu sebelumnya Rp11.500 , Telur ayam Rp25 ribu sebelumnya Rp23.500.
Kontributor : Aninda Putri Kartika
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Tragedi Gunung Slamet: Syafiq Ali Ditemukan Tewas Setelah 16 Hari Pencarian Dramatis
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal