SuaraJawaTengah.id - Harga hampir semua bahan pokok di pasar tradisional di Kota Tegal mengalami kenaikan menjelang Ramadan. Kenaikan harga dikeluhkan penjual dan pembeli.
Pedagang bahan pokok di Pasar Pagi, Arifiyah (43) mengungkapkan, harga bahan pokok sudah mulai mengalami kenaikan sejak dua pekan terakhir.
"Hampir semua sudah pada naik. Termasuk minyak goreng juga masih mahal dan stoknya nggak ada," katanya, Rabu (9/3/2022).
Menurut Arifiyah, bahan pokok yang harganya mengalami kenaikan di antaranya telur. Harga bahan pokok ini melonjak dari Rp20 ribu per kg menjadi Rp25 ribu per kg. Kemudian gula pasir dari semula Rp13 ribu per kg menjadi Rp14 ribu per kg.
Baca Juga: Harga Bahan Pokok di Siak Naik, Pembeli: Sekarang Bawa Rp100 Ribu Tak Dapat Apa-apa
"Selain sembako, bawang merah, bawang putih, dan cabai juga naik semua harganya," ujar Arifiyah.
Kenaikan harga tinggi terjadi pada bawang merah. Pasokan yang berkurang akibat cuaca ekstrim membuat harganya melonjak dari Rp25 ribu per kg menjadi Rp30 ribu per kg. Sedangkan harga bawang putih naik dari Rp25 ribu per kg menjadi Rp27 per kg.
Adapun cabai yang harganya naik drastis yakni cabai rawit merah. Harganya meroket dari Rp30 ribu per kg menjadi Rp60 ribu per kg.
"Kalau cabai keriting naik dari Rp45 ribu per kg menjadi Rp30 ribu per kg. Cabai hijau besar dari Rp15 ribu menjadi Rp17 ribu," kata Arifiyah.
Arifiyah menyebut kenaikan harga kebutuhan pokok seperti sudah tradisi ketika menjelang Ramadan. Sebab pasokan dari distributor normal.
Baca Juga: Tak Mau Menikahi, Tukang Rongsok di Tegal Tega Habisi Nyawa Kekasihnya yang Hamil
Dia berharap harga kebutuhan tetap stabil, terutama minyak goreng yang sudah sekitar sebulan harganya melonjak dan langka.
Berita Terkait
-
Warteg Lewat, Ini 7 Kuliner Khas Tegal yang Cuma Ada saat Lebaran
-
Wapres Gibran: Perbedaan Itu Mendewasakan dan Menyatukan Kita
-
Anggota Komisi IV DPR Rajiv Minta Harga Bahan Pokok Stabil Jelang Lebaran
-
Persiapan Ramadan dan Idulfitri: Tips Belanja Bahan Pokok dengan Harga Terjangkau
-
Antisipasi Lonjakan Harga, Presiden Prabowo Instruksikan Menteri Kawal Stok Pangan Ramadan
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Jangan Paksakan ke Rest Area saat Arus Balik, Ini Tips Istirahat Aman dan Nyaman dari Kapolri
-
Tak Hanya THR, Desa Wunut Tunjukkan Kepedulian Nyata Lewat Jaminan Sosial
-
Nikmati Libur Lebaran, Ribuan Wisatawan dari Berbagai Daerah Ramaikan Saloka Theme Park
-
Viral Tarian Bagi-bagi THR Diduga Tarian Yahudi? Ini Penjelasan Lengkapnya
-
Kenapa Banyak yang Menikah di Bulan Syawal? Ini Jawabannya