SuaraJawaTengah.id - Harga hampir semua bahan pokok di pasar tradisional di Kota Tegal mengalami kenaikan menjelang Ramadan. Kenaikan harga dikeluhkan penjual dan pembeli.
Pedagang bahan pokok di Pasar Pagi, Arifiyah (43) mengungkapkan, harga bahan pokok sudah mulai mengalami kenaikan sejak dua pekan terakhir.
"Hampir semua sudah pada naik. Termasuk minyak goreng juga masih mahal dan stoknya nggak ada," katanya, Rabu (9/3/2022).
Menurut Arifiyah, bahan pokok yang harganya mengalami kenaikan di antaranya telur. Harga bahan pokok ini melonjak dari Rp20 ribu per kg menjadi Rp25 ribu per kg. Kemudian gula pasir dari semula Rp13 ribu per kg menjadi Rp14 ribu per kg.
"Selain sembako, bawang merah, bawang putih, dan cabai juga naik semua harganya," ujar Arifiyah.
Kenaikan harga tinggi terjadi pada bawang merah. Pasokan yang berkurang akibat cuaca ekstrim membuat harganya melonjak dari Rp25 ribu per kg menjadi Rp30 ribu per kg. Sedangkan harga bawang putih naik dari Rp25 ribu per kg menjadi Rp27 per kg.
Adapun cabai yang harganya naik drastis yakni cabai rawit merah. Harganya meroket dari Rp30 ribu per kg menjadi Rp60 ribu per kg.
"Kalau cabai keriting naik dari Rp45 ribu per kg menjadi Rp30 ribu per kg. Cabai hijau besar dari Rp15 ribu menjadi Rp17 ribu," kata Arifiyah.
Arifiyah menyebut kenaikan harga kebutuhan pokok seperti sudah tradisi ketika menjelang Ramadan. Sebab pasokan dari distributor normal.
Baca Juga: Harga Bahan Pokok di Siak Naik, Pembeli: Sekarang Bawa Rp100 Ribu Tak Dapat Apa-apa
Dia berharap harga kebutuhan tetap stabil, terutama minyak goreng yang sudah sekitar sebulan harganya melonjak dan langka.
"Pembeli ngeluh naik semua. Akhirnya banyak yang mengurangi pembelian. Apalagi minyak goreng juga lagi mahal dan langka. Kalau kaya gini, jualannya semrawut," ucapnya.
Hal senada diungkapkan pedagang lainnya, Khamsah (41). Kenaikan harga bawang merah, bawang putih, dan sejumlah jenis cabai yang dijualnya membuat modal berjualan meningkat.
"Pembeli pada ngeluh. Penjual juga susah. Modalnya harus banyak karena harganya naik. Itu juga belum tentu laku banyak," tuturnya, Rabu (9/3/2022).
Kontributor : F Firdaus
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan
-
Waspada! Semarang dan Sebagian Wilayah Jawa Tengah Diprediksi Diguyur Hujan Sedang Hari Ini
-
7 Mobil Bekas Cocok untuk Keluarga Harga Rp120 Jutaan, Nyaman dan Irit Bensin!
-
Viral Petani Kudus Kuras Air Sawah Saat Banjir, Ini Penjelasannya yang Sempat Disalahpahami
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60