SuaraJawaTengah.id - Kejadian tragis menimpa seorang lansia berinisial SP (77), warga Desa Panican, Kecamatan Kemangkon, Kabupaten Purbalingga. Pasalnya ia ditemukan meninggal dunia secara tragis di dalam rumahnya yang ludes terbakar, Jumat (21/3/2022) malam.
Kapolsek Kemangkon, Iptu Wahyudi menjelaskan peristiwa kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 20.30 WIB. Rumah semi permanen ini diketahui berukuran 2x3 meter dengan atap dan dinding terbuat dari seng.
"Akibat kebakaran, penghuni rumah ditemukan meninggal dunia di dalam rumah tersebut," kata Wahyudi, Sabtu (12/3/2022).
Korban adalah seorang perempuan lanjut usia berinisial SP (77) warga Desa Panican RT 11 RW 4. Ia diketahui tinggal sendirian di rumah semi permanen tersebut. Dari keterangan keluarga, korban merupakan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).
Berdasarkan keterangan sejumlah saksi, kebakaran diketahui pertama kali oleh warga di dekat rumah korban. Namun akibat api yang cepat membesar baru dapat dipadamkan setelah dua mobil pemadam kebakaran datang.
"Setelah api berhasil dipadamkan, didapati korban ikut terbakar di dalam rumahnya tersebut," jelasnya.
Untuk memastikan penyebab kejadian tersebut petugas kepolisian dari Polsek Kemangkon dan Inafis Polres Purbalingga kemudian melakukan pemeriksaan di TKP. Selain itu, petugas medis dari Puskesmas Kemangkon juga melakukan pemeriksaan terhadap jenazah korban.
"Dari hasil pemeriksaan, pada tubuh korban ditemukan luka bakar 96%. Hal itu yang menyebabkan korban meninggal dunia," terangnya.
Wahyudi menambahkan penyebab kebakaran diduga dari api tungku di dalam rumah korban. Api yang belum sepenuhnya padam menyambar tumpukan plastik dan barang bekas di sekitarnya.
Baca Juga: Ancam Dapat Nilai Jelek, Seorang Guru Musik SMP di Purbalingga Tega Cabuli 7 Siswi
"Dari keterangan warga, kebakaran serupa sudah pernah terjadi sebanyak empat kali. Kejadian terakhir ini menyebabkan korban meninggal dunia," tutupnya.
Kontributor : Anang Firmansyah
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City