SuaraJawaTengah.id - Indonesia akan menggelar balapan MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada 18-20 Maret 2022 mendatang.
Untuk menyemarakan ajang balapan bergengsi tersebut, perajin batik asal Laweyan Kota Solo membuat batik motif MotoGP lengkap dengan Sirkuit Mandalika dan pembalapnya.
Batik Mandalika tersebut dibuat oleh para penyandang disabilitas yang tergabung dalam Batik Toeli Laweyan.
Mereka membuat batik dengan bermotifkan khas MotoGP yaitu pembalap fenomenal Marc Marquez. Dalam batik yang dibuat tidak hanya gambar pembalap, tapi juga ada Sirkuit Mandalika.
Baca Juga: Jack Miller Pesimis Jelang MotoGP Indonesia 2022, Sirkuit Mandalika Jadi Salah Satu Faktornya
Pada body helm pembalap ada beberapa motif batik yang menjadi ciri khas dari kota Lombok, NTB. Rencana di body motor juga, jadi ada variasi dengan ciri khas NTB.
"Ini untuk menyemarakan gelaran MotoGP di Sirkuit Mandalika Indonesia. Terus terang saya bukan fans MotoGP, cuma ikut menyemarakan saja dan apalagi ini momen juga," ujar Pimpinan Batik Toeli Laweyan, Muhammad Taufan Wicaksono, Minggu (13/3/2022).
Taufan menceritakan, awal mula itu melihat jika gelaran MotoGP akan digelar di Indonesia terutama di Mandalika, NTB. Kemudian bersama rekannya Dian Prima Dika yang disabilitas berdiskusi ingin membuat suatu motif yang saat ini belum ada, yakni motif MotoGP.
"Idenya itu cuma dua hari, lalu kita corat coret di kertas biasa. Coba kita tentukan motif dan bentuk dari para pembalap MotoGP tersebut. Jadi kita tuangkan saja dan lalu kita temukan keselarasan antara motif batik dengan pembalap," jelas dia.
Untuk sementara buat dua potong kain dulu, kalau sekiranya nanti ada pesanan sudah membuka diri dan siap memproduksi. Bahkan untuk jangka panjang malah akan membuat lebih banyak lagi motif MotoGP buat gelaran tahun depan.
"Awalan kita buat dua potong dulu. Kita melihat dulu respon masyarakat seperti apa, ini mengenalkan dulu," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Sprint Race MotoGP Amerika 2025, Pecco Bagnaia Mulai Beri Perlawanan
-
Bukan Pecco Bagnaia, Marc Marquez Sebut Adiknya Sebagai Pesaing Utama
-
Beli Tiket Race Sepang Grand Prix of Malaysia 2025 Makin Hemat Lewat BRImo
-
Performa Mentereng Marc Marquez Buat Ducati Kerap Dicurigai Pilih Kasih
-
Usulan Aprilia Kembali Dapat Penolakan, Kemarin Ducati Sekarang Jack Miller
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
Pilihan
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
-
Prabowo 'Kebakaran Jenggot' Respons Tarif Trump, Buka Seluruh Kran Impor: Pengusaha Teriak Bumerang!
Terkini
-
10 April 2025, Saatnya Pemegang Saham Dapat Dividen Rp31,4 Triliun dari BBRI
-
Mudik Lebaran 2025: Pertamax Jadi Andalan Pemudik, Konsumsi Naik 77 Persen
-
Jawa Tengah Ketiban Durian Runtuh! Gubernur Luthfi Gandeng DPR RI untuk Kucuran Dana Pusat
-
Perajin Mutiara Asal Lombok Go International, Bukti Komitmen BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Atas Karya Lokal
-
Rahasia Umbul Leses Boyolali: Kisah Pengantin Terkutuk Jadi Pohon Raksasa!