SuaraJawaTengah.id - PSIS Semarang babak-belur di tangan Persipura Jayapura setelah kalah 0-4 alam lanjutan pekan ke-33 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Kamis (24/3/2022).
Empat gol Persipura masing-masing dicetak Yohanes Pahabol, Yehven Bokhasvili, Ramiro Fergozi dan Ramai Rumakiek.
Hasil itu tentu saja tak diinginkan seluruh keluarga besar Laskar Mahesa Jenar. Apalagi kekalahan itu membuat mereka gagal menggeser Persija Jakarta.
Asisten pelatih PSIS Semarang, Achmad Resal mengaku terkejut dengan kekalahan besar yang didapatkan skuadnya.
"Pertandingan malam ini di luar prediksi saya. (Hasil) ini di luar apa yang saya rencanakan," kata Resal dalam jumpa pers usai pertandingan.
Resal mengakui, skema permainan yang telah direncanakan tak berjalan dengan baik.
Selain itu, cederanya Jonathan Cantillana dan digantikan Flavio Beck Junior di pertengahan babak kedua jadi kendala tersendiri.
Meski demikian, Resal yang mewakili pelatih Dragan Djukanovic mengaku kekalahan itu adalah tanggung jawabnya.
"Kekalahan terbesar kita. Karena kita selalu menyerang, tapi lini depan tumpul. Sehingga cukup berpengaruh terhadap psikologi pemain belakang kami," tutur dia.
Baca Juga: Hasil Liga 1: Mengamuk di Stadion Ngurah Rai, Persipura Bantai PSIS Semarang 4-0
Dengan kekalahan itu, PSIS Semarang gagal menggeser Persija Jakarta dan masih tertahan di posisi delapan dengan 43 poin.
Sementara bagi Persipura, tambahan tiga poin itu memperpanjang asa dan harapan untuk bertahan di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo