SuaraJawaTengah.id - Beredar video yang memperlihatkan sejumlah warga mengambil paksa barang-barang rumah tangga. Kejadian tersebut disebut-sebut imbas dari sang suami yang diigugat cerai oleh istri di Kabupaten Brebes.
Video itu diunggah oleh media sosial akun media sosial Instagram @kabarnegeri. Dalam video itu terlihat sejumlah orang membawa keluar perabotan rumah tangga.
"Heboh!! Diceraikan istri, suami ambil kembali syarat seserahan keluarga istri. Dalam video tersebut terlihat keributan yang terjadi di sebuah rumah. Sejumlah orang tampak mengangkat barang-barang dari dalam rumah, seperti meja rias dan perabotan rumah tangga lain. Barang-barang itu lalu dinaikkan ke atas sebuah mobil," tulis akun tersebut yang dikutip dari Instagram pada Jumat (1/4/2022).
Dalam rekaman video itu, tetangga yang melihat kejadian ini pun langsung menyoraki pria tersebut. "Ya Allah jabang bayi ya Allah, ora isin," teriak warga.
Diketahui Pria yang mengambil barang-barang itu tak terima dicerai oleh istrinya. Kemudian ia mengambil barang-barang yang sudah diberikan saat lamaran.
Dalam keterangan pada unggahan itu, Pria disebut tidak memberikan nafkah pada istrinya, suka mabuk dan kasar. Kejadian ini terjadi di Songgom Kidul, Desa Bajangan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah.
Warganet pun ikut memberikan komentar dan menganggap yang dilakukan pihak sang suami tidak dibenarkan.
"Prasaan seserahan pas nikah itu 100 persen mutlak milih istri kok malah di ambil," tulis @iqbal******
"Kasian istri berikutnya, dapet suami bekas + seserahan bekas," tulis @abu*******
Baca Juga: Yakin Banget Setingan, Kim Hawt Prediksi Doddy Sudrajat dan Puput Bakal Rujuk
"jangan-jangan buat seserahan pas dia nikah lagi sama yang laen," tulis @ame****
"amit2 tingeling jabang bayi," tulis @qurro*******
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya