SuaraJawaTengah.id - Beredar kisah mengharukan seorang gadis jadi memutuskan jadi mualaf usai mendegar suara azan menuai sorotan publik di media sosial.
Apalagi gadis cantik ini mendengar suara azan tersebut di waktu yang tak biasa atau diluar jam salat yakni pada pukul jam 9 malam.
Cerita mualaf gadis cantik itu diketahui dari unggahan video di akun TikTok @theretria belum lama ini.
Dalam video singkat itu, gadis cantik tersebut menuturkan perjalanan spritualnya ketika memutuskan menjadi mualaf.
"Saya pengen cerita sedikit alasan aku mau memilih agama Islam di umur aku yang sudah 25 tahun," buka gadis cantik tersebut.
"Singkat cerita aku tuh mengalami kejadian yang tidak normal di awal tahun 2021. Jadi aku tuh dengar suara azan di saat bukan jamnya azan. Aku sering dengar suara azan jam 9 atau jam 10 malam. Bahkan jam 7 pagi suka dengar suara azan," sambungnya.
Dari kejadian aneh itu, gadis cantik ini mengaku heran. Lantaran ia sering kali mendengar suara azan dengan jelas di luar waktu akan salat.
"Dengan adanya kejadian aneh itu aku sering bergejolak dengan batinku. Ini sebenarnya ada apa. Sampai akhirnya aku berdoa, kalau ini merupakan hidayah aku harus masuk Islam. Aku minta jawaban itu lewat restu orang tua dan teman-teman terdekatku," papar gadis cantik tersebut.
Lalu gadis cantik itu akhirnya memberanikan diri menceritakan kejadian anehnya kepada orang tuanya. Apakah itu merupakan tanda ia harus masuk Islam atau tidak.
Baca Juga: Pakai Peci dan Ucapkan Selamat Puasa, Richard Kyle Mualaf ?
"Alhamdulillah di bulan Oktober 2021, aku memberanikan diri minta restu ke orang tua. Semuanya berjalan lancar karena orang tuaku mengizinkan aku memeluk agama Islam,"
"Akhirnya di Bulan Januari 2022 aku mantap masuk agama Islam. Insya Allah tahun ini aku akan menjalani ibadah puasa pertama aku," pungkasnya.
Sontak saja cerita gadis cantik yang menjadi mualaf itu langsung dibanjiri komentar warganet. Sebagian besar dari mereka mendoakan agar gadis cantik tersebut selalu istiqomah mempelajari agama Islam.
"Masyaa Allah, alhamdulillah semangat ya cantik. Tetap istiqomah," ujar akun @elvian**.
"Semoga istiqomah ya kak, dikit-dikit ajaa belajarnya, yang penting konsisten. Bismillah selalu ada jalan untuk orang yang akan belajar tentang Islam," kata akun @itsalif**.
"Kalau udah siap pakai hijab ya kak," imbuh akun @husnulkhatimah**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah