SuaraJawaTengah.id - Sebanyak 20 mahasiswa penerima manfaat Beasiswa Prasejahtera Berprestasi (BEST) mengikuti program bootcamp (pelatihan dan pembekalan) yang diselenggarakan PT Semen Gresik (PTSG) di Grand Mega Resort, Cepu, Kabupaten Blora.
BEST adalah program PTSG melalui Pilar SG Cerdas yang bertujuan membantu mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri (PTN) berprestasi yang berasal dari keluarga prasejahtera di Kabupaten Rembang. Ke-20 mahasiswa tersebut merupakan hasil seleksi ketat dari 61 pendaftar dari berbagai PTN ternama di Indonesia.
Senior Manajer Komunikasi dan CSR PTSG, Dharma Sunyata, menjelaskan sasaran dari program bootcamp adalah membekali mereka dengan motivasi belajar, jiwa kepemimpinan dan softskills (kecakapan hidup) serta kemampuan public speaking. Mentor agenda ini adalah praktisi pengembangan sumber daya manusia yang didatangkan dari Yogyakarta.
Diakui Dharma, selama pelaksanaan training, para peserta mengikuti dengan sangat antusias dan penuh semangat. Alasannya, program ini relevan dan bermanfaat untuk personal development dan bekal keahlian mereka. Mengingat masih dalam masa pandemi Covid-19, seluruh kegiatan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
“Kami berharap, mahasiswa penerima BEST ini tidak hanya memiliki kemampuan intelektual, tetapi juga menjadi komunikator yang andal saat menyampaikan gagasan dan informasi kepada masyarakat,” kata Dharma melalui pernyataan rilis perusahaa pada, 26-27 Maret 2022.
Ditandaskan Dharma, selain materi penguatan karakter dan pengembangan kepribadian, mahasiswa BEST juga menerima wawasan seputar program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) atau CSR (Corporate Social Responsibility) Semen Gresik.
Lanjut dia, program BEST yang dimulai sejak 2018 ini adalah bentuk komitmen SIG Group, induk dari PTSG untuk membentuk SDM Indonesia yang unggul. Selain itu, membantu meningkatkan taraf hidup masyarakat di wilayah operasional perusahaan lewat sektor pendidikan, sehingga mampu berkontribusi lebih baik bagi keluarga, masyarakat, dan bangsa.
Ujung dari program bootcamp, lanjut Dharma, adalah menyiapkan mereka sebagai Duta Semen Gresik yang akan dilibatkan dalam program- program pendidikan kepada masyarakat.
“BEST merupakan langkah awal dari rangkaian program kegiatan pendidikan yang akan dilaksanakan CSR Semen Gresik seperti Goes to School, Kelas Inspirasi, dan Bimbingan Belajar Semen Gresik,” pungkasnya.
Baca Juga: Tim Reaksi Cepat Semen Gresik Salurkan Logistik untuk Korban Banjir di Kabupaten Rembang
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan
-
Waspada! Semarang dan Sebagian Wilayah Jawa Tengah Diprediksi Diguyur Hujan Sedang Hari Ini
-
7 Mobil Bekas Cocok untuk Keluarga Harga Rp120 Jutaan, Nyaman dan Irit Bensin!
-
Viral Petani Kudus Kuras Air Sawah Saat Banjir, Ini Penjelasannya yang Sempat Disalahpahami
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60