SuaraJawaTengah.id - Pemkab menjamin ketersediaan bahan pangan saat Ramadhan hingga Lebaran 2022 karena pasokannya lancar bahkan sejumlah komoditas mengalami surplus.
Kepala Bagian Perekonomian Kabupaten Pekalongan Yudi Himawan, mengatakan bahwa sejumlah komoditas strategis selama Ramadhan hingga Lebaran dipastikan berkecukupan karena stok komoditas seperti beras, daging, telur, minyak goreng, dan kedelai telur dalam kondisi aman.
"Meski kondisi sejumlah komoditi aman namun Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) terus melakukan pengawasan di sejumlah pasar tradisional. Tim gabungan secara rutin turun ke pasar untuk memantau harga maupun ketersediaan bahan pangan," kata Yudi Hermawan, dilansir dari ANTARA, Jumat (14/4/2022).
Langkah yang dilakukan oleh TPID ini, kata dia, sekaligus guna mengantisipasi terjadinya kelangkaan dan kenaikan harga barang menjelang Lebaran 2022.
Dikatakan, secara umum masalah ketersediaan barang kebutuhan pokok seperti gula pasir, minyak goreng, daging, kedelai, dan tepung terigu memasuki bulan puasa hingga Lebaran menjadi perhatian pemkab agar tidak menimbulkan kekhawatiran masyarakat.
"Oleh karena itu, kami selalu kordinasi dengan instansi terkait guna optimalisasi kelancaran distribusi barang kebutuhan pokok. Selain itu, kami juga meminta dukungan pelaku usaha untuk memenuhi penugasan yang diberikan, menjual dengan margin yang wajar dan sesuai ketentuan harga, serta tidak menahan/menimbun bahan pangan," ujar dia.
Penyuluh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Pekalongan Heri Purnomo mengatakan selain pasokan pangan dalam kondisi aman, harga kebutuhan pokok juga masih relatif normal, jika pun ada kenaikan masih dalam batas wajar.
"Kami sudah melakukan monitoring di sejumlah pasar. Dari hasil pantauan, ketersediaan bahan pangan masih aman hingga Lebaran 2022," paparnya.
Baca Juga: Mudik Gratis Lebaran 2022, Pemprov Jateng Luncurkan 118 Bus Bagi Perantau yang Pulang Kampung
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati
-
5 Modus Korupsi Bupati Pati Sudewo, Peras Kades Demi Jabatan Perangkat Desa