SuaraJawaTengah.id - Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Kabupaten Kudus di Provinsi Jawa Tengah melaporkan stok darahnya sudah menipis. Hanya cukup untuk memenuhi permintaan dalam beberapa hari mendatang.
Menurut Humas Unit Donor Darah PMI Cabang Kudus Praptiningsih, total stok darah yang tersedia sebanyak 214 kantong, yang terdiri atas darah lengkap untuk golongan darah A sebanyak 34 kantong, B sebanyak 95 kantong, AB sebanyak 23 kantong, dan O sebanyak 45 kantong serta trombosit sebanyak 14 kantong.
Padahal, ia mengatakan, permintaan dari satu rumah sakit yang memiliki bank darah bisa sampai 60-an kantong dan PMI harus memenuhi permintaan banyak rumah sakit.
Ia mengatakan bahwa PMI Kudus melayani permintaan darah dari rumah sakit yang berada di wilayah Kabupaten Kudus maupun rumah sakit di luar daerah yang membutuhkan.
Praptiningsih mengatakan bahwa selama bulan puasa kegiatan donor darah berkurang.
"Kegiatan donor selama puasa memang berkurang, terutama dari karyawan perusahaan yang selama ini memiliki jadwal tetap donor diliburkan sementara, sehingga kami hanya mengandalkan donor malam hari dan relawan dari jemaat gereja di Kudus," ujar Praptiningsih dikutip dari ANTARA di Kudus pada Senin (18/4/2022).
Pekan ini, kata dia, tiga gereja dijadwalkan melakukan kegiatan donor darah dan selain itu ada mobil donor yang dikerahkan untuk menyediakan layanan donor keliling usai shalat tarawih.
PMI Kudus mengoptimalkan upaya untuk menjaring pendonor selama bulan Ramadhan guna memenuhi permintaan darah.
Menurut Praptiningsih, pekan ini pelayanan donor darah keliling usai shalat tarawih dijadwalkan dilaksanakan di Desa Getas Pejaten, Kecamatan Jati dan Desa Undaan Tengah, Kecamatan Undaan.
Baca Juga: Syarat Perjalanan Antar Provinsi Untuk yang Divaksin Kedua: Usia 6-17 Tahun Wajib Antigen
PMI juga menjadwalkan pelaksanaan kegiatan donor darah di Alun-alun untuk menjaring masyarakat yang mengunjungi kawasan pusat kota.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo