SuaraJawaTengah.id - Penerapan sistem lalu lintas satu arah (one way) di ruas tol dalam kota Semarang menuju Gerbang Tol Kalikangkung berlaku situasional di masa arus balik Lebaran 2022.
Kapolrestabes Semarang Kombes Pol. Irwan Anwar menjelaskan, pemberlakuan sistem satu arah dari Kalikangkung ke Jakarta terus berlanjut sejak Jumat (6/5/2022).
"Perpanjangan one way dari Gerbang Banyumanik, bahkan dari pintu Tol Bawen, sifatnya situasional," kata Irwan Anwar dilansir dari ANTARA, Minggu (8/5/2022).
Jika di tol dalam kota Semarang diberlakukan sistem satu arah menuju Jakarta, lanjutnya, maka kendaraan dari arah barat yang akan menuju Solo atau Yogyakarta akan melintas di jalan non-tol di dalam kota.
Meski menyebabkan kepadatan lalu lintas di dalam kota, hal tersebut tidak menjadi masalah karena telah disiapkan pos-pos pengamanan serta tim pengurai kemacetan, katanya.
"Selain itu, justru menguntungkan karena akan banyak pengendara yang beristirahat atau membeli oleh-oleh saat lewat di dalam kota," tambahnya.
Sementara itu, dia mengatakan jumlah kendaraan yang masuk Tol Kalikangkung menuju arah Jakarta cukup tinggi sejak Jumat.
"Tiga hari ini jumlah mencapai 67 ribu sampai 68 ribu kendaraan per hari," sebutnya.
Polisi juga sudah memberlakukan rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan yang akan masuk Kalikangkung. Jika kepadatan dinilai tinggi, katanya, maka arus kendaraan akan diarahkan masuk melalui Gerbang Tol Kaliwungu.
Baca Juga: 4200 Pemudik dengan Moda Kereta Api akan Tiba di Stasiun Bekasi Minggu Ini
"Misalnya, kalau di Kalikangkung sudah mencapai tiga ribu kendaraan per jam yang melintas, maka arus akan dialihkan melalui Kaliwungu," ujarnya.
Sementara itu, sistem lalu lintas satu arah di ruas tol dalam kota Semarang menuju Kalikangkung sudah diberlakukan sejak Minggu pagi pukul 09.00 WIB. Arus kendaraan yang akan masuk melalui pintu tol Krapyak dialihkan melalui jalan dalam kota.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya