SuaraJawaTengah.id - Kasus dugaan penculikan anak SD di Kota Semarang menjadi perbincangan hangt media sosial (medsos) Facebook.
Awalnya, seorang warganet bernama Wiwin Andriani, menceritakan dugaan penculikan anak di sebuah SD di Kota Semarang, dalam grup facebook MIK Semar, Jumat (20/5/2022).
Wiwin yang diduga merupakan orang tua murid di SD tersebut mulanya menceritakan tentang dugaan penculikan di sebuah SD di Kota Semarang itu.
Dalam postingan itu Wiwin mengingatkan kepada guru dan wali murid selalu disiplin menjaga anak-anak karena penculik punya motif pura menjemput.
"Ciri-ciri penculik kemarin laki-laki dewasa berkacamata hitam bermasker hitam memakai jaket dan motor matic. Untuk platnya belum diketahui karena anak yang bersangkutan belum faham," ungkap Wiwin Wulandari mengutip postingan grup facebook MIKSEMAR, dilansir dari Ayosemarang.com--jaringan Suara.com.
"Ketika kejadian terpantau depan sekolah agak sepi karena kelas lain belum keluar dan banyak yang ada kelas tambahan termasuk teman-teman sekelas anak tersebut," tambahnya.
Setelah adanya postingan itu tersebar pula antara wali murid dengan diduga guru SD tersebut bernama Intan.
Intan mengkonfirmasi dugaan penculikan itu benar adanya sekaligus memastikan calon korban sudah aman.
"Selamat malam bu, saya infokan berita ini (pistingan facebook di MIKSEMAR) adalah benar saya harap ortu/wali murid untuk menjemput tepat waktu dan anak-anak tetap di dalam kelas/depan kelas agar bp/ibu mudah memantau," ujar Intan.
Baca Juga: Laga Uji Coba Lawan PSIS Jadi Ajang Pelatih Meracik Komposisi Pemain Baru Arema FC
Intan lalu juga memastikan anak yang menjadi calon korban sudah aman.
"Iya bu, td anak kelas II C muridnya bu Eko. Alhamdulillah anaknya langsung lari jadi masih aman," tandas Bu Intan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati
-
5 Modus Korupsi Bupati Pati Sudewo, Peras Kades Demi Jabatan Perangkat Desa
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif