SuaraJawaTengah.id - Beredar video mengharukan seorang pesilat Malaysia Siti Shazwana membantu memasangkan kembali hijab pesilat Indonesia Selly Indriani yang terlepas viral di media sosial.
Aksi terpuji pesilat Malaysia itu terekam dalam unggahan video di akun TikTok @indra_orlando.
"Mendadak viral, saat pesilat Indonesia hijabnya terbuka. Pesilat Malaysia sigap melindungi hijab yang dipakai pesilat Indonesia," bunyi keterangan tertulis akun tersebut.
Dalam video singkat itu mulanya menayangkan sosok pesilat Indonesia Selly Indriani dan pesilat Malaysia Siti Shazwana sedang bertanding di Sea Games Vietnam.
Namun di satu kesempatan ketika Selly Indriani dan Siti Shazwana saling serang satu sama lain. Terdapat sebuah kejadian yang di luar dugaan.
Kejadian tersebut yakni terlepasnya hijab Selly Indriani saat dirinya sedang dibanding dan dihempaskan oleh Siti Shazwana.
Melihat hijab lawannya terlepas, Siti Shazwana dengan cepat langsung bereaksi. Ia nampak langsung melindungi dan turut membantu memasang kembali hijab Selly Indriani yang terlepas.
Sementara itu, wasit yang melihat kejadian itu pun terlihat memberi aba-aba kalau pertandingan kedua pesilat tersebut dihentikan beberapa menit.
Setelah Selly Indriani selesai memasang kembali hijabnya. Pertandingan kedua pesilat itu pun kemudian kembali dilanjutkan.
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia U-23 yang Tanding Sore Ini
Sontak saja unggahan video itu langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka terenyuh melihat aksi pesilat Malaysia Siti Shazwana membantu memasang hijab Selly Indriani.
"Subhanallah musuh di lapangan tapi teman dalam lingkungan," ucap akun @salwaputri**.
"Lihat beginian aja aku mewek, terharu banget sesama muslim saling melindungi," kata akun @user3678**.
"Muslimah sejati, akidah ya tetap akidah harus saling menjaga," tutur akun @aliz**.
"Merinding jadinya, salut dan bangga. Meski aku belum berhijab tapi kalau lihat hal yang seperti ini rasanya bahagia banget," imbuh akun @mintol**.
"Malaysia dan Indonesia itu saudara sebenarnya meski sering perang di medsos itu hanya sebagai bumbu persaudaraan kami," sahut akun @thun**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!