SuaraJawaTengah.id - Sebanyak 1.475 paket hampers produk UMKM binaan PT Semen Gresik (PTSG) terjual dengan nilai transaksi lebih dari Rp250 juta selama Ramadan lalu melalui program "Bingkisan Berkah UKM Rembang" yang difasilitasi PTSG dan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) melalui Rumah BUMN (RB) Rembang.
Keberhasilan atas penjualan hampers hasil kolaborasi RB bersama Pemkab Rembang ini juga berkat dukungan pemerintah provinsi, OPD Rembang, instansi swasta, dan komunitas yang secara masif mendukung program belanja produk parsel Lebaran sehingga ribuan paket UMKM bisa terjual.
Senior Manajer Komunikasi dan CSR PTSG, Dharma Sunyata menegaskan, masih tingginya pemesanan bingkisan di tahun penuh tantangan, menunjukkan bisnis UMKM yang mendapat pendampingan RB Rembang tetap tumbuh menggeliat, serta sukses mempertahankan kualitas produk yang diminati masyarakat.
Diakui Dharma, RB sudah menjadi rumah besar bersama bagi ratusan UMKM binaan di wilayah operasional perusahaan. Sebagai pusat edukasi, pengembangan, dan digitalisasi, RB selama ini memberi kontribusi meningkatkan kapasitas UMKM sehingga produk yang dihasilkan bisa masuk standar pasar-pasar modern.
"Sejak diluncurkan April lalu, penjualan hampers lewat Bingkisan Berkah UKM Rembang mendapatkan respons positif dari konsumen. Strategi kolaborasi dan hard selling atau jemput bola yang kami terapkan, ikut membantu penjualan," kata Dharma dalam siaran persnya, Jumat (27/5/2022).
Hanya saja, dia mengungkapkan, omzet penjualan tahun ini sedikit menurun dibandingkan tahun 2021 yang mencapai angka Rp 428 juta dengan 2.000 paket yang terjual.
Menurut Dharma, perubahan pola perilaku masyarakat menyusul dibolehkannya mudik Lebaran menjadi penyebab berkurangnya frekuensi permintaan pengiriman bingkisan sehingga berpengaruh pada transaksi.
"Tahun ini, berbagai upaya mendongkrak penjualan hampers dilakukan, diantaranya dengan berpromosi melalui baliho dan terjun ke langsung ke para pemudik dari luar kota yang datang ke Rembang," tambahnya.
Namun yang melegakan, lanjutnya, seluruh paket produk UMKM yang difasilitasi RB Rembang mendapatkan perhatian dari masyarakat. Tidak hanya produk makanan dan minuman, namun craft dan fashion juga ludes terjual. Salah satu yang menjadi primadona adalah kaos atau T-Shirt Rembang, di mana para pemudik menjadikannya sebagai suvenir.
Baca Juga: 4 Penyanyi Sukses Jadi Aktor, Ada Iqbaal Ramadhan dan Ardhito Pramono
Dharma menandaskan, dukungan atas program bingkisan ini sebagai komitmen Semen Gresik mendukung kampanye Pemprov Jateng untuk belanja produk UMKM, dan mendukung Pemulihan Ekonomi Nasional yang merupakan program Pemerintah dalam menyehatkan ekonomi di masa pandemi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jawa Tengah Garap Potensi Desa: Kunci Pembangunan Nasional dan Indonesia Emas
-
Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet Ditemukan Tewas, akan Dimakamkan Disebelah Pusara Nenek
-
Menguak Warisan Kekayaan Mohammad Reza Pahlavi: Dari Minyak hingga Kerajaan Bisnis Global
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran