SuaraJawaTengah.id - Setelah meredanya kasus COVID-19 di seluruh dunia, Ibadah haji akhirnya digelar kembali oleh Arab Saudi. Jamaah Haji asal Indonesia pun mulai berangkat ke tanah suci.
Kementerian Agama merilis WhatsApp center atau nomor telepon khusus yang bisa menjadi saluran komunikasi jamaah dengan masyarakat terkait penyelenggaraan ibadah haji 1443 H/2022 M.
"Untuk memudahkan jamaah dan masyarakat dalam meng-update informasi, sekaligus mendekatkan layanan kepada mereka, kami telah menyiapkan WA Center di nomor +966 503500017," ujar Staf Khusus Menteri Agama Bidang Media dan Komunikasi Publik Wibowo Prasetyo dikutip dari ANTARA, Rabu (8/6/2022).
Wibowo berharap WA Center ini dapat menjadi media komunikasi antara jamaah dengan petugas bila ada kebutuhan layanan. Begitu juga bagi orang lain saat mengetahui keberadaan jamaah yang membutuhkan layanan.
"Kami akan standby 24 jam selama musim haji," kata dia.
Menurutnya, nomor WA Center ini juga sudah tercatat di setiap hotel yang ditempati jamaah calon haji Indonesia. Kemenag juga sudah membuatnya dalam bentuk stiker dan spanduk yang ditempel di hotel jamaah Indonesia dan bus shalawat.
"Kami berharap ini bisa diketahui jamaah, sehingga dapat dimanfaatkan mereka bila membutuhkan layanan," kata dia.
Di sisi lain, Kemenag telah menyiapkan pusat penanganan krisis dalam penyelenggaraan ibadah haji 1443 H/2022 M. Salah satu tugas organ ini adalah memantau dan merespons setiap informasi yang disampaikan jamaah atau masyarakat agar bisa segera ditindaklanjuti dengan baik.
"Informasi dari jamaah, nantinya akan segera diproses dan didistribusikan kepada para penanggung jawab layanan untuk segera ditindaklanjuti. Proses penyelesaian masalah juga akan dipantau untuk memastikan jamaah terlayani dengan baik," kata dia.
Baca Juga: Dear Calon Jamaah Haji, Wajib Tahu Arahan dari Kementerian Kesehatan Soal Ini
Sebelumnya, Ketua Umum Perhimpunan Dokter Paru Indonesia Agus Dwi Susanto mengingatkan kepada jamaah calon haji untuk tetap menaati protokol kesehatan guna mencegah penyebaran COVID-19.
"Mengingat saat ini masih dalam kondisi pandemi, maka jamaah calon haji, baik yang sudah berada si Tanah Suci maupun yang masih di Tanah Air, menunggu jadwal keberangkatan diharapkan senantiasa taat protokol kesehatan," katanya.
Dokter Agus Dwi Susanto menjelaskan jamaah calon haji perlu tetap menggunakan masker dan mencuci tangan secara teratur.
Dia juga mengingatkan pentingnya menjaga pola makan dan pola tidur yang cukup guna menjaga kondisi fisik selama melakukan rangkaian ibadah di Tanah Suci.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli
-
BRI Peduli Bangun Saluran Air di Desa Depok, Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan