SuaraJawaTengah.id - Aktris Melaney Ricardo mengungkapkan rasa syukur karena rumahnya bersama sang suami Tyson masih utuh.
Padahal rumah tangga mereka beberapa kali diisukan retak dan kabarnya Melaney Ricardo akan bercerai dengan suaminya.
Namun, dengan kekuatan cinta dan kesetiaan sang suami. Melaney Ricardo pun mengaku kagum terhadap Tyson yang mati-matian mempertahankan rumah tangganya.
"Kalau suami gue bukan Tyson pasti gue udah cerai. Ini laki luar biasa," buka Melaney Ricardo dalam unggahan akun instagram @bunsthetic.
"Tiap pagi dia selalu bacain ke gue renungan pagi firman Tuhan tentang pernikahan," sambungnya.
Selain itu, Melaney Ricardo membeberkan bahwa suaminya itu tidak pernah berkata ingin pisah saat mereka sedang bertengkar.
"Selama 12 tahun gue hidup sama Tyson hampir nggak pernah mau berantam kayak apa. Tyson tuh nggak pernah berucap, gue ingin pisah, gue ingin cerai," paparnya.
Melaney Ricardo menambahkan jika dirinya menikah dengan orang lain mungkin saja rumah tangganya sudah hancur.
"Mungkin laki-laki lain yang hidup sama gue, misal Hotman Paris nih hidup sama gue kelar pasti," tandas Melaney Ricardo.
Baca Juga: Kembali Bersatu, Ternyata Ini Alasan Suami Tinggalkan Melaney Ricardo Sampai 6 Bulan
Sontak saja curhatan Melaney Ricardo itu mematik perhatian warganet. Sebagian besar dari mereka ramai menuliskan berbagai tanggapan.
"Tyson idolaku," ucap akun @tiwi_siba**.
"Ya ini yang namanya menikah karena ibadah," tulis akun @candra**.
"Masya Allah suaminya pada baik banget. Kalau aku kebalikannya, suamiku pernah ucap kata pisah. Tapi aku nasihatin alasannya kan lagi emosi," imbuh akun @diarin**.
"Alvin harusnya ke sindir sih kalau lihat ini," sahut akun @nura**.
"Depe tertampar," timpal akun @nevergett**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta
-
10 Perbedaan Utama Toyota Rush dan Daihatsu Rocky Varian Tertinggi, Lebih Bagus Mana?