SuaraJawaTengah.id - Pelatih tim nasional U-19 Indonesia Shin Tae-yong mengatakan tiga pemain Belanda yang sempat ikut berlatih bersama skuadnya masih dipertimbangkan memperkuat timnas untuk Piala Dunia U-20 2023.
"Saat ini mereka masih dipertimbangkan," kata Shin di Jakarta, Jumat (1/7/2022).
Tiga pemain asal Belanda itu adalah Kai Boham, Jim Croque dan Max Christoffel.
Mereka mengikuti pemusatan latihan persiapan Piala AFF U-19 2022 mulai 20 Juni 2022 di Jakarta dan diikutsertakan dalam dua laga uji coba skuad Garuda Nusantara melawan Persija (imbang 0-0) dan Bhayangkara FC (kalah 0-1).
Baca Juga: AFF U-19 Indonesia vs Vietnam: Merebut Kemenangan Perdana
Menurut Shin, sebenarnya mereka sudah menunjukkan kerja keras selama berlatih dan bertanding bersama timnas U-19.
Namun Shin tidak ingin buru-buru memutuskan mereka layak diberikan status WNI agar dapat membela timnas U-19 Indonesia tahun depan.
"Karena ini persiapan untuk Piala Dunia U-20 2023, kami berhati-hati untuk memilih pemain yang akan dinaturalisasi," tutur Shin.
Shin Tae-yong juga mendapatkan pertanyaan mengenai bergabungnya calon pemain naturalisasi Indonesia Jordi Amat dengan klub Liga Super Malaysia Johor Darul Ta'zim (JDT).
Dia tak mau memberikan jawaban gamblang mengenai hal ini.
Baca Juga: Piala AFF U-19 2022: Vietnam Optimis Bungkam Timnas Indonesia U-19 di Laga Pembuka
"Itu akan dibicarakan nanti," kata Shin.
Jordi Amat diumumkan sebagai pemain baru JDT akhir Juni 2022 dan menimbulkan pro dan kontra di kalangan pencinta sepak bola Indonesia.
Ini terjadi karena Jordi berpotensi mengisi satu slot dalam kuota pemain asing ASEAN di JDT dengan pemain yang masih berkewarganegaraan Spanyol itu sudah dinaturalisasi menjadi WNI. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Tijjani Reijnders Dirumorkan ke Barcelona, Kondisi Eliano Reijnders Jadi Sorotan
-
Janji Ngesot Jika Timnas Indonesia Kalah Lawan Arab Saudi, Oscar Dany: Kalian Zalim!
-
AC Milan Jadi Kunci Kepindahan Kevin Diks ke Bundesliga, Kok Bisa?
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs
-
Pengamat Nilai Program Pendidikan Gratis dan Rp300 Juta per RW dari Yoyok-Joss Realistis
-
Perebutan Suara NU: Luthfi-Yasin vs Andika-Hendi, Siapa Lebih Unggul?
-
Wapres Gibran Tinjau Program Makan Bergizi di SMKN 7 Semarang, Siswa Sambut Antusias