SuaraJawaTengah.id - Seorang pengendara sepeda motor jenis honda Supra dengan plat nomor R 5388 QA diseruduk truk saat melaju di Jalan Jenderal Soedirman, Purwokerto, Jumat (8/7/2022).
Korban dikabarkan dalam kondisi kritis karena tergencet setelah dihantam truk tanpa muatan berplat nomor plat R 1889 CS yang disopiri Wildan.
Berdasarkan keterangan saksi mata, Sugeng Suprayitno (40), kejadian tersebut bermula saat arus lalu lintas sedang padat karena tidak jauh dari persimpangan lampu merah Lapangan Porka.
"Ada mobil jenis Agya kalau tidak ya Ayla warna putih dari arah selatan waktu keluar gang menuju arah timur. Mobil itu nyelonong saja, dari arah barat ada truk membawa kayu palet ngerem mendadak karena kaget," katanya saat ditemui, Jumat (8/7/2022).
Akhirnya sepeda motor yang berada diantara truk tersebut hingga tergencet. Pengendara motor tersebut diketahui sendirian. Menurutnya saat itu kecepatan kendaraan melaju tidak terlalu kencang.
"Pengemudi motor sendirian sekitar umur 30-an. Saat ditolong pengemudi itu kejang-kejang kritis sepertinya keluar darah mulut dan hidung. Kejadian sekitar pukul 13.30 WIB. Kebetulan ada ambulans lewat jadi bisa cepat dievakuasi," terangnya.
Sementara itu, kernet truk tanpa muatan yang menabrak sepeda motor, Bayu (28) menjelaskan saat kejadian, kondisi lalu lintas sedikit tersendat karena baru saja melintasi persimpangan lampu merah.
"Kejadiannya begitu cepat. Karena ada mobil yang keluar dari gang jadi pada ngerem mendadak. Kita tidak melihat ada sepeda motor di depan sebelah kiri. Blind spot. Jadi tidak sadar kalau menabrak motor," jelasnya.
Menurutnya, truk yang dikemudikan rekannya, Wildan sedang menggarap proyek pembangunan RSI Purwokerto dan akan belanja material. Dirinya menyayangkan truk yang berada di depannya ini terus melaju.
Baca Juga: Nama Muhammad dan Maria Kembali Digunakan untuk Promosi Penjualan
"Truk yang ada di depan saya langsung kabur ke arah timur. Sedangkan saya tadi sempat menolong korban yang terjepit ringsek di depan sebelah kiri," ungkapnya.
Akibat kejadian tersebut, rekannya yang mengemudi mengalami luka lebam di bagian kaki dan tangan kanannya. Sementara kondisi sepeda motor masih tertancap di bodi truk bagian depan sebelah kiri hingga tidak bisa bergerak.
Kejadian tersebut menimbulkan kemacetan cukup panjang karena arus lalulintas hanya bisa digunakan satu lajur. Hingga berita ini ditulis belum ada keterangan resmi dari kepolisian. Petugas kepolisian masih melakukan identifikasi di lokasi kejadian.
Kontributor : Anang Firmansyah
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari
-
Mengenal Rumus Segitiga Sembarang dan Cara Menghitung Luasnya
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api