SuaraJawaTengah.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendukung langsung atlet para swimming dalam ajang ASEAN Para Games 2022 di kolam renang GOR Jatidiri, Kota Semarang, Selasa (2/8/2022). Ia mengatakan semangat atlet sangat luar biasa dan menjadi kebanggaan Indonesia.
"Melihat semangatnya luar biasa sehingga atlet Para Games ini akan menjadi kebanggaan Indonesia," kata Ganjar.
Setelah melihat semangat para atlet di lapangan, Ganjar mengajak masyarakat dan pemerintah daerah untuk mendukung atlet-atlet difabel di daerahnya. Tujuannya tentu untuk membanggakan Indonesia.
"Maka mari kita yang punya atlet Para Games di daerah kita masing-masing dampingi mereka, latih terus mereka, support mereka agar mereka bisa membanggakan Indonesia," katanya.
Para swimming menjadi satu-satunya cabang olahraga (cabor) ASEAN Para Games 2022 yang digelar di Kota Semarang. Ganjar menyempatkan diri untuk datang ke venue para swimming untuk melihat pertandingan hari kedua. Ia sempat melihat dua pertandingan untuk kelas 100 meter Backstroke Men.
Ganjar juga menyerahkan medali emas kepada atlet renang Indonesia, Fajar Nur Hadianto yang telah menjuarai renang kelas 50 meter backstroke laki-laki di ajang ASEAN Para Games 2022.
"Khusus event yang ada di Semarang kebetulan hanya renang saja. Tadi sempat melihat kompetisinya cukup menarik dan ketat. Beberapa tadi kita lihat lombanya, tidak semua bisa memenangkan, kata pelatihnya untuk ini target kita memang juara tiga, ternyata memang tercapai," ungkap Ganjar.
Sebelumnya, pada hari pertama, tim para swimming Indonesia berhasil mengumpulkan 7 emas, 9 perak, dan 7 perunggu dalam pertandingan di kolam renang Jatidiri Semarang. Capaian itu mendongkrak posisi Indonesia dalam perolehan medali secara umum. Kontingen Indonesia saat ini masih bertengger di puncak klasemen diikuti oleh Vietnam dan Thailand.
"Tidak terlalu buruk buat kita karena perolerhan medalinya hari ini kita juara, hari ini kita tertinggi. Mudah-mudahan ini akan terus mendulang emas sehingga kita akan menjadi juara umum," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan
-
Waspada! Semarang dan Sebagian Wilayah Jawa Tengah Diprediksi Diguyur Hujan Sedang Hari Ini
-
7 Mobil Bekas Cocok untuk Keluarga Harga Rp120 Jutaan, Nyaman dan Irit Bensin!
-
Viral Petani Kudus Kuras Air Sawah Saat Banjir, Ini Penjelasannya yang Sempat Disalahpahami