SuaraJawaTengah.id - Pelatih Manchester United Erik ten Hag mengatakan belum tentu menurunkan Cristiano Ronaldo ketika menghadapi Brighton and Hove Albion pada pertandingan pekan perdana Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Minggu (7/8/2022).
"Kita lihat nanti Minggu," kata Ten Hag dikutip dari ANTARA, Sabtu (6/8/2022).
Pelatih asal Belanda itu mengaku a senang Ronaldo kembali tergabung dalam skuadnya dan senang pemain asal Portugal itu memperkuat klubnya musim ini.
"Bagaimana yang saya rasakan memulai dengan Ronaldo? Saya senang sekali. Saya sebelumnya sudah memberi tahu Anda: kami memiliki rencana bersama dia untuk musim ini. Saya sangat senang dia berada di sini, dalam skuad dan kami tetap pada rencana tersebut," jelas Ten Hag.
Manchester United dipastikan kehilangan penyerang Anthony Martial yang selama pramusim tampil menjanjikan.
Kondisi ini membuat Ten Hag kemungkinan besar menurunkan Ronaldo, namun kondisi fisik pemain berusia 37 tahun tersebut masih perlu dipantau lebih jauh.
Ronaldo baru bergabung dengan skuad United akhir bulan lalu setelah absen hampir selama pramusim karena alasan keluarga.
Ronaldo tampil selama 45 menit pekan lalu ketika United menjalani pertandingan persahabatan menghadapi Rayo Vallecano yang berakhir seri 1-1.
Pada bursa musim panas ini Ronaldo dikabarkan ingin jengkang karena ingin bermain di Liga Champions musim ini dan memenangkan trofi utama.
Baca Juga: Hasil Bola Tadi Malam: Arsenal Impresif, Bayern Pesta Gol hingga Lyon Tundukan AC Ajeccio
Ronaldo kembali membela Manchester United awal musim 2021/2022 setelah sukses bersama Real Madrid dan Juventus dalam kurun waktu 12 tahun setelah meninggalkan Old Trafford pada musim panas 2009.
Musim lalu, Ronaldo menjadi bagian penting United dengan menyumbangkan 24 gol dan tiga assist dari 39 pertandingan dalam berbagai kompetisi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City