SuaraJawaTengah.id - Tokoh muda Nahdlatul Ulama, Nadirsyah Hosen atau yang akrab disapa Gus Nadir menyemprot aktivis Akmal Sjafril.
Pasalnya, Akmal Sjafril menyebut sejumlah sosok yang dinilainya diam dalam kasus penembakan Brigadir J dengan tersangka utama Irjen Ferdy Sambo.
Awalnya, Akmal Sjafril melalui akun Twitternya @malakmalakmal memposting sejumlah foto aktivis maupun politikus.
Selain Gus Nadir, beberapa sosok lain yang diposting Akmal Sjafril adalah Abu Janda, Denny Siregar, Ade Armando, Ruhut Sitompul hingga Giring Ganesha.
Baca Juga: Publik Kini Bertanya Motif Istri Irjen Ferdy Sambo Mengaku Mengalami Pelecehan Seksual
"Nggak apal semua namanya. Yg pasti mereka diam di kasus FS. Demikian," tulis keterangan unggahan itu yang dikutip Suarajawatengah.id, Senin (15/8/2022).
Sontak saja, cuitan sosok lulusan Institut Teknologi Bandung (ITB) itu langsung direspon Gus Nadir melalui akun Twitternya @na_dirs.
"Akmal ini pembohongnya luar biasa. Cukup cek TL akun @na_dirs untuk membuktikkan bahwa sudah beberapa kali kasus FS dibahas. Gak malu ente Mal melakukan kebohongan publik yg dosanya sebanyak followermu Me-RT dan me-like," tulis Gus Nadir.
Sebelumnya, pada penyelidikan Komnas HAM, sejumlah keterangan telah digali guna mengungkap kematian Brigadir J. Pada Jumat (12/8/2022) lalu Komnas HAM memeriksa Ferdy Sambo di Mako Brimob, Depok.
Kepada Komnas HAM, Ferdy Sambo mengaku bersalah atas tindakan yang dia lakukan sehingga terjadi disinformasi mengenai kasus ini. Dia pun meminta maaf kepada masyarakat atas rekayasa yang dia buat.
Baca Juga: Terpaksa Menembak Atas Perintah Ferdy Sambo, Bharada E Harap Dapat Bebas dari Hukum
"Sekali lagi, dia akhirnya mengakui bahwa dia yang paling bertanggung jawab atas peristiwa ini," kata Ketua Komnas HAM, Ahmad Taufan Damanik.
Total ada tiga orang dari Komnas HAM yang memeriksa Ferdy Sambo. Mereka adalah Ahmad Taufan Damanik selaku Ketua Komnas HAM, Choirul Anam dan Beka Ulung Hapsara selaku komisioner.
"Pertama adalah pengakuan FS bahwa dia adalah aktor utama dari peristiwa ini," tuturnya.
Berita Terkait
-
Jejak Pendidikkan Kepala Badan Penyelenggara Haji Irfan Yusuf yang Juga Cucu Pendiri NU
-
Sosok Suami Arifatul Choiri Fauzi, Pernah Jadi Orang kepercayaan Gus Dur
-
Jejak Karier Arifatul Choiri Fauzi, Santer Dikabarkan Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran
-
Minta PKB-PBNU Kembali Merekat, Putri Gus Dur: Keduanya Bagian dari Keluarga Besar Nahdlatul Ulama
-
Sekjen NU Bicara Kabinet Prabowo: Kami Enggak Ikut-ikut
Tag
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Superco Superfest: 36 Tim Bertarung, Cari Bibit Unggul Sepak Bola Nasional!
-
Akhirnya Punya WC, Buruh Semarang Ini Tak Perlu Lagi Buang Hajat di Sungai
-
Dukungan Jokowi dan Prabowo Tak Mampu Dongkrak Elektabilitas Luthfi-Yasin? Ini Hasil Survei SMRC
-
Semarang Diperkirakan Hujan Ringan, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Pentingnya Sanitasi Dasar untuk Kesejahteraan Warga Jawa Tengah