SuaraJawaTengah.id - Seorang pemuda merasa kecewa dalam suasana Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia.
Pasalnya, sang pemuda itu curhat dalam video TikTok lantaran di lingkungan tempat tinggalnya tidak mengadakan peringatan hari kemerdekaan, seperti lomba-lomba Agustusan pada umumnya.
Berdasarkan informasi yang dibagikannya dalam video tiktok, pemuda itu diduga tinggal Kecamatan Gading Cempaka, Kota Bengkulu.
Dalam video itu, meski tinggal di perumahan mewah, tapi tidak terasa nuansa peringatan tujuh belasan di lingkungan tempat tinggalnya.
Baca Juga: KATANYA: Ada Beberapa Bukti Sejarah Kemerdekaan Indonesia di Jakarta #6
"Perumahan elit, agustusan sulit," ucapnya dalam video yang diunggah oleh akun tiktok @irfangunawanreal pada Rabu, (17/8/2022).
Maaf pak presiden tahun ini saya nggak ikutan agustusan disini nggak ada agustusan," ujarnya.
"Ini Indonesia apa Malaysia," lanjutnya mengungkapkan kekecewaannya.
Sontak saja, video itu pun langsung mendapat beragam tanggapan dari warganet.
"Saya bisa baca perasaan adek ini, hati dia sebenernya rindu suasana agustusan cuma di tempat dia nggak mendukung," ucap akun @****28.
Baca Juga: Meriahkan HUT Ke-77 RI, Pengungsi Afghanistan di Kupang Ikut Lomba 17 Agustus
"Lah berarti nggak ada inisiatif dari warga setempat, kan itu harus ada yang ngegerakin kalau mau ada acara," tutur akun @*****56.
"Ya harus ada gerakan dari warga setempat. anak mudanya pada kemana emangnya??," ujar akun @****21.
"Tanyakan ke ketua RT nya mas atau inisiatif sendiri ajak pemuda desa buat acara, pak presiden tidak ngurusi lomba panjat pinang," ketus akun @****wo.
"Kalau aku Agustusan sendiri bukan aku nggak mampu bang beli ini itu, aku Mampuh tapi ngak seru kalau sendiri. Merdeka aja gotong royong mas agustusan sendiri," sahut pengunggah video.
Kontributor : Sakti Chiyarul Umam
Berita Terkait
-
Dicoret Shin Tae-yong karena Cedera, Asnawi Mangkualam Sudah Main 90 Menit di Port FC
-
Shin Tae-yong Sumringah Ayase Ueda Cedera: Bisa Jadi Keuntungan Buat Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia 'Baik Hati', Hajime Moriyasu Mengaku Diuntungkan
-
Mauro Zijlstra Kasih Kabar Buruk saat Lagi Urus Naturalisasi Timnas Indonesia
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Alokasi Anggaran Sampai Rp750 Juta, Jateng Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis
-
Jelang Nataru, Polisi Batasi Operasional Truk di Jateng
-
Target 2045: Semarang Bangun Kota Tangguh Bencana dan Berdaya Saing Global
-
Semen Gresik Tebar Kebaikan, Bantu Pedagang Sayur Keliling di Rembang Tingkatkan Penghasilan
-
Ramai-ramai ke Rumah Jokowi, Calon Kepala Daerah Diminta Fokus pada Isu Mendasar dan Prioritas Lokal