SuaraJawaTengah.id - Chelsea serius memboyong bomber Barcelona, Pierre-Emerick Aubameyang pada bursa transfer pemain musim panas ini.
Terbaru, manajemen The Blues dikabarkan memasuki tahap lanjutan dalam negosiasi mereka dengan Barcelona.
Dikutip dari Sky Sports, Selasa (23/8/2022), semua pihak cukup optimis kesepakatan bisa tercapai dan salah satu sumber mengabarkan jika proses transfer semakin dekat terealisasi.
Diperkirakan kesepakatan yang akan terjalin antara Chelsea dan Barcelona untuk Aubameyang di kisaran harga 15 hingga 25 juta pounds atau sekitar Rp263-439 miliar.
Baca Juga: Chelsea Digunduli Tiga Gol Tanpa Balas di Elland Road, Tuchel Cari-cari Alasan, Ogah Puji Leeds
Negosiasi antara Chelsea dan Barcelona telah berjalan sejak beberapa hari lalu dan kesepakatan antara The Blues beserta Aubameyang telah tercapai sebelumnya.
Keinginan Chelsea untuk memboyong Pierre-Emerick Aubameyang pada musim panas ini tidak terlepas dari hengkangnya Romelu Lukaku ke Inter Milan dan Timo Werner yang kembali ke RB Leipzig.
Hal ini membuat lini depan The Blues kini tidak memiliki penyerang yang tajam serta sarat pengalaman karena hanya menyisakan penyerang muda Armando Broja, yang kini tengah menjadi incaran beberapa klub Liga Inggris.
Aubameyang sebelumnya pernah bekerja sama dengan pelatih Chelsea Thomas Tuchel ketika keduanya sama-sama membela Borussia Dortmund dan pemain asal Gabon itu mampu mencatatkan 79 gol selama dua musim.
Meski enggan membicarakan Aubameyang di depan umum, Tuchel diyakini dengan senang hati untuk menerima Aubameyang di Stamford Bridge, terlebih ia memiliki pengalaman bekerja sama dengan pemain tersebut.
Baca Juga: Belum Bisa Daftarkan Jules Kounde, Barcelona Harus Gerak Cepat Pangkas Gaji Pemain
Saat ini Pierre-Emercik Aubameyang masih memiliki tiga tahun kontrak di Camp Nou setelah didatangkan Barcelona dari Arsenal dengan status bebas transfer pada Januari lalu. (ANTARA)
Berita Terkait
-
MotoGP Barcelona 2024: Michelin Sediakan Paket Ban 'Luar Biasa'
-
Jadwal MotoGP Barcelona 2024, Siapa yang Akan Jadi Juara Dunia Musim Ini?
-
Balapan Terakhir di MotoGP, Aleix Espargaro Ingin Maksimal di GP Barcelona
-
Setelah Andrea Iannone, VR46 Rekrut Michele Pirro untuk MotoGP Barcelona
-
Pedri Beberkan Beda Barcelona Era Hansi Flick dan Xavi Hernandez soal Sanksi Pemain Telat
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Tepok Jidat! Arab Saudi Kuat Banget, Timnas Indonesia Bisa Menang Nggak?
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
Terkini
-
Hujan Ringan Diprakirakan Guyur Semarang, BMKG Imbau Warga Tetap Waspada
-
Fitnah Pilkada Jateng, 4 Akun Medsos Dilaporkan Tim Luthfi-Yasin!
-
Dari Ragu Hingga Optimis, Hendi Ungkap Peran Penting KNPI di Pilgub Jateng
-
Gayeng Lur! Duet Sahli Himawan, Happy Asmara dan Shepin Misa Goyang FisipFest UNDIP Music Festival 2024
-
Fenomena di Balik Dukungan Masif Ulama: Mampukah Yoyok-Joss Menangkan Pilwalkot Semarang?