SuaraJawaTengah.id - Apparel resmi Tim Nasional Indonesia, Mills resmi meluncurkan seragam ketiga terbaru untuk Skuad Garuda yang dilakukan dalam suasana semarak peringatan HUT ke-77 RI dengan mengusung filosofi Indonesia sebagai negeri bahari.
Pemain Bhayangkara FC, Yanto Basna dan kiper tim U-19 Indonesia Cahya Supriyadi didapuk sebagai model pada peluncuran seragam ketiga ini.
CEO PT Mitra Kreasi Garman (Mills) Ahau menyatakan bahwa "jersey" ketiga ini didesain khusus agar bisa dipakai di dalam maupun luar lapangan.
"'Jersey' ini juga didesain agar cocok untuk di dalam lapangan dan gaya sporty casual di luar lapangan. Dengan semangat negara maritim, tercermin dalam motif pola ombak yang ada di jersey alternatif ini. Semoga dapat membawa Timnas Indonesia menuju kejayaan," kata Ahau dikutip dari ANTARA di Jakarta, Sabtu (27/8/2022),
Artinya, kostum yang berwarna hitam tersebut nantinya menjadi alternatif yang bisa dipakai di berbagai situasi pertandingan.
Yanto Basna mengaku sangat senang dengan warna dan desain seragam ketiga itu, dan berharap dalam waktu dekat dapat kembali memakai "jersey" Timnas Indonesia di ajang resmi.
"Desain elegan dan bagus, apalagi kita tahu Mills produk lokal dan kebanggaan Indonesia. Saya juga termotivasi untuk kembali mendapat panggilan timnas Indonesia," kata pemilik nama lengkap Rudolof Yanto Basna itu.
"Jersey" ketiga tersebut diharapkan dapat dipakai Timnas Indonesia dalam event tersisa tahun ini seperti Kualifikasi Piala AFC U-20, FIFA Match Day, Kualifikasi Piala AFC U-17, Piala AFF 2022.
Dengan adanya seragam berwarna hitam itu, melengkapi warna jersey sebelumnya yakni jersey utama merah dan jersey kedua yang didominasi warna putih.
Baca Juga: Media Vietnam Sebut Piala AFF 2022 Jadi Turnamen Terakhir Park Hang-seo Bersama Golden Star Warriors
Pada kesempatan itu, Mills juga memperkenalkan Coach Tim Nasional U-16 Bima Sakti sebagai "brand ambassador" yang baru.
"Semangat dan dedikasinya untuk sepak bola Indonesia tak lagi diragukan. Penuh pengalaman sebagai pemain sepak bola, kini dengan sangat bijaksana menjadi Pelatih Kepala Tim Nasional Indonesia U-16 dan berhasil meraih gelar juara," katanya.
"Mills bangga bisa menggandeng Coach Bima, sosok inspiratif sepak bola Indonesia," pungkas Ahau.
Sementara itu, Bima Sakti mengaku senang bisa bergabung sebagai duta Mills.
"Kami mendukung produk lokal karya anak bangsa. Semoga prestasi timnas bersama Mills terus maju," kata legenda sepak bola Tanah Air yang di masa menjadi pemain terkenal dengan tendangan geledeknya itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng