SuaraJawaTengah.id - Antusiasme masyarakat maupun wisatawan untuk menghadiri pergelaran Dieng Culture Festival (DCF) XIII 2022 cukup tinggi.
Hal tersebut terlihat dari penginapan di Desa Dieng Kulon, Kabupaten Banjarnegara, telah habis dipesan oleh wisatawan.
Fakta tersebut diungkapkan Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) "Dieng Pandawa" Alif Faozi.
"Seluruh homestay di Dieng Kulon yang jumlahnya mencapai kisaran 200 unit telah habis dipesan oleh wisatawan, demikian pula dengan hotel," kata Ketua Panitia DCF XIII dilansir dari ANTARA, Senin (29/8/2022).
Ia mengatakan selain ratusan homestay yang berada di Desa Dieng Kulon, Kecamatan Batur, Banjarnegara, wisatawan juga telah memesan homestay di sejumlah desa sekitar lokasi kegiatan DCF XIII termasuk di Desa Dieng Wetan, Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo.
Bahkan berdasarkan informasi, kata dia, sekitar 90 persen homestay di Desa Dieng Wetan juga sudah dipesan oleh wisatawan.
"Beberapa pemilik homestay yang belum dihubungi wisatawan juga telah berkoordinasi dengan kami agar bisa diinformasikan kepada calon wisatawan jika masih ada homestay yang dapat digunakan," ujar dia.
Selain penginapan, kata dia, beberapa basecamp pendakian Gunung Prau juga sudah mulai membuka camping ground guna melayani calon wisatawan yang ingin berkemah saat pergelaran DCF XIII yang akan digelar pada 2-4 September 2022.
Menurut dia, sejumlah rumah penduduk di Desa Dieng Kulon yang belum dijadikan sebagai homestay pun siap menerima wisatawan yang ingin menginap saat pergelaran DCF XIII.
Baca Juga: Ini 11 Rekomendasi Destinasi Panorama Indah di Indonesia, Ada Dieng dan Bandungan Semarang
Lebih lanjut, Alif mengatakan pihaknya juga berencana untuk membuka penjualan tiket on the spot guna melayani wisatawan yang ingin membeli tiket secara langsung di lokasi kegiatan DCF XIII.
"Kami sediakan sekitar 500-1.000 tiket yang dijual on the spot. Sesuai dengan perencanaan, kami menargetkan pergelaran DCF XIII dikunjungi sekitar 3.500 wisatawan," paparnya.
Terkait dengan hal itu, dia mengatakan pihaknya pada hari Senin (29/8/2022) akan menggelar rapat pleno persiapan pergelaran DCF XIII dengan melibatkan seluruh pemangku kepentingan.
Menurut dia, rapat pleno tersebut di antaranya akan membahas mengenai rekayasa lalu lintas di sekitar lokasi kegiatan termasuk penyediaan pos kesehatan.
"Kami juga akan membahas beberapa perubahan rangkaian kegiatan salah satunya mengenai pembukaan DCF XIII yang sebelumnya akan dilaksanakan pada Jumat (2/9) pagi, digeser menjadi siang hari," jelasnya.
Selain itu, kata dia, pergelaran QRIS Jazz di Atas Awan juga akan digelar pada Jumat (2/9) siang usai pembukaan acara DCF XIII, sedangkan prosesi ruwatan anak-anak berambut gimbal akan digelar pada hari Sabtu (3/9/2022).
Berita Terkait
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Perbaiki Pencahayaan, Kontras, dan Warna Secara Mulus Melalui Alat Peningkat Video
-
Bukan Sekadar Bantuan, BRI Ungkap Strategi Jitu Perkuat Ekonomi Desa Lewat Program Desa BRILiaN
-
KPK Geledah Rumah Dinas dan Kantor Bupati Pati Sudewo, Kasus Korupsi Makin Terkuak!
-
Banjir Landa Pantura Pati-Juwana: Hindari Kemacetan dengan Jalur Alternatif Ini!
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari