SuaraJawaTengah.id - Siapa tak kenal Kampung Pelangi Semarang, tempat itu pernah populer beberapa waktu lalu.
Warna-warni Kampung Pelangi yang ada di Jalan Dr Soetomo itu juga jadi sorotan dunia.
Pada 2017 Kampung Pelangi dapat suntikan dana jumbo oleh Pemkot Semarang untuk pembenahan.
Alokasi lebih dari Rp 16 miliar pun dikucurkan untuk mewarnai dan mempercantik kawasan tersebut.
Hal itu membuat Kampung Pelangi jadi tempat hit dan dikunjungi pelancong lokal hingga mancanegara.
Namun warna-warna cat yang menghiasi 325 rumah di Kampung Pelangi, kini tak menarik lagi.
Corak warna-warni tersebut mulai luntur, pudarnya corak itu dibarengi sepinya pengunjung di pemukiman yang ada di perbukitan itu.
Kondisi tersebut membuat warga yang tinggal di Kampung Pelangi lesu, pemasukan para pedagang yang ada juga terjun payung.
Beberapa warga berujar, Kampung Pelangi tak diminati lagi serta tidak ada dukungan dari Pemkot Semarang.
Baca Juga: 1.000 Personel Bakal Amankan Laga Persis Solo vs PSIS Semarang di Stadion Manahan
"Kalau dulu ratusan orang datang setiap hari, ada juga orang asing datang ke sini," kata Darti (55) warga Kampung Pelangi, pada Kamis (01/09/22).
Seolah tak ingin kampungnya lebih terpuruk, Darti masih mengingat saat Kampung Pelangi dipadati pengunjung.
"Warga yang berdagang juga laris manis, saya saja sampai kewalahan melayani pengunjung," tutur Darti yang juga sebagai pedagang itu.
Menurutnya, Kampung Pelangi mulai sepi pengunjung saat awal pandemi, kondisi itu semakin buruk di tahun 2021-2022.
"Harapan kami banyak pengunjung lagi, tapi kami pesimis jika melihat kondisi Kampung Pelangi," kata Darti.
Dilanjutkannya, Kampung Pelangi seolah tak diperhatikan lagi oleh Pemkot Semarang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli