SuaraJawaTengah.id - Misi kebangkitan diusung PSCS Cilacap saat menjamu Persipa Pati pada lanjutan Grup Tengah Liga 2 2022 di Stadion Wijayakusuma, Senin (5/9/2022) petang.
Kekalahan dari Persijap Jepara di pekan perdana sebelumnya sudah dilupakan skuad berjulukan Laskar Hiu Selatan tersebut.
Demi memburu poin penuh, tim asuhan Hendri Susilo dipastikan bakal tampil habis-habisan demi menjaga persaingan di papan klasemen grup tengah.
Hendri Susilo menegaskan seluruh pemainnya dalam kondisi baik dan siap melakoni pertandingan malawan Persipa Pati.
Dirinya juga telah menginstruksikan agar para punggawa hiu selatan bisa bermain sesuai dengan srategi dan taktik yang diberikan.
“Setelah hasil buruk di laga pertama, tim pelatih dan pemain sudah memperbaiki kesalahan-kesalahan yang kemarin dilakukan. Kita sudah lakukan evaluasi secara keseluruhan,” kata Hendri dalam rilis yang diterima, Minggu (4/9/2022).
Hendri menyebutkan, dari hasil evaluasi dari laga sebelumnya juga, dirinya melakukan sejumlah perombakan dan meningkatkan materi dalam sesi latihan.
Selain itu dirinya juga telah meminta para pemain agar bisa bermain lebih tenang dan tidak terpancing provokasi lawan.
“Pada intinya kami berusaha meraih 3 poin, pelatih dan pemain sepakat untuk itu. Kami selalu ingin berikan yang terbaik untuk Cilacap,” tuturnya.
Menurutnya, dalam sepak bola semua hal bisa terjadi, namun yang terpenting adalah bagaimana caranya bisa bermain ngotot dan terus menyerang.
Sehingga dapat meraih hasil yang memuaskan di setiap pertandingan, termasuk laga melawan Persipa Pati besok.
“Kembali lagi, apapun caranya yang penting besok 3 poin. Kami sudah siapkan strategi dan taktik permainan untuk laga besok,” ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan