SuaraJawaTengah.id - Pondok Pesantren Modern Darussalam Gontor saat ini tengah jadi sorotan publik di media sosial.
Hal itu setelah terungkapnya ada seorang santri asal Palembang yang meninggal dunia diduga jadi korban penganiayaan.
Kasus penganiayaan santri itu pertama kali dibongkar oleh pengacara kondang Hotman Paris saat menerima aduan ibunda korban Soimah yang menemuinya.
Aduan ibu soimah ini kemudian diteruskan oleh Hotman Paris kepada Kapolda Jawa Timur.
"Halo bapak Kapolda Jawa timur. Di sini ada seorang ibu yang datang ketemu Hotman di Palembang. Katanya anaknya meninggal di Gontor satu," kata Hotman Paris dalam videonya.
"Meninggalnya diduga karena tindak kekerasan. Belum tahu pelakunya. Siapa namanya?," sambung Hotman Paris.
"Namanya Albar Mahdi," jawab sih ibu dengan menangis sesenggukan.
Usut punya usut, kasus kekerasan yang di Pondok Pesantren Gontor ternyata bukan pertama kali ini terjadi.
Pasalnya ada seorang warganet yang curhat di kolom komentar akun instagram @pondok.modern.gontor bahwa anaknya juga pernah menjadi korban kekerasaan oleh oknum pengasuh pondok.
Bahkan warganet ini menceritakan anaknya sampai kabur dari pondok lantaran tidak kuat diperlakuan seperti itu.
"Semoga ke depan Gontor senantiasa memperbaiki diri. Anak saya pernah mengalami kekerasaan dari oknum dan memilih melawan serta kabur," kata warganet tersebut.
Ia menambahkan kejadian yang menimpa anaknya sampai sekarang masih membekas dan jadi telah kenangan buruk bagi keluarganya.
"Sampai sekarang masih menyisahkan masalah psikologis bagi anak kami. Alhamdulillah, berjuang dan berbenah. Anak kami sudah kuliah sekarang," tandasnya.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Selalu Terus Bertransformasi, BRI Yakin Mampu Memberikan Hasil Optimal
-
Bagian dari Danantara, BRI Turut Memberikan Dukungan Nyata dalam Pembangunan Rumah Hunian di Aceh
-
5 Mobil Bekas Seharga Motor yang Layak Dibeli, Cuma Rp17 Juta!
-
Waspada! Semarang dan Jawa Tengah Diprediksi Dilanda Hujan Lebat Disertai Petir Hari Ini