SuaraJawaTengah.id - PSCS Cilacap memulai laga tandang perdana dengan melakukan lawatan ke markas PSIM Yogyakarta di Stadion Sultan Agung Bantul. Pertandingan sendiri rencananya akan digelar pada Minggu (11/9/2022) petang.
Pelatih PSCS Cilacap Hendri Susilo mengatakan, untuk laga esok hari, dirinya membawa 18 pemain. Ia mengaku sudah siap baik secara mental maupun psikologis para anak asuhannya.
"Kita sudah siap, kita sudah sampai Jogja. Semoga besok bisa berikan permainan yang terbaik," katanya dalam jumpa pers di Monumen PSSI Yogyakarta, Sabtu (10/9/2022).
Tim Hiu Selatan sendiri pada laga tandang kali ini menunjukkan keseriusannya melawan PSIM Yogyakarta. Setelah ditahan imbang melawan Persipa Pati, coach Hendri tidak memberikan jatah libur latihan kepada para pemain.
Baca Juga: Pelatih Sulut United: Pemain Persipura Banyak Pengalaman, Wajib Diwaspadai
"Kita dibuat babak belur sekali di dua laga awal. Tidak bisa dipungkiri kita tim baru. Baru dua bulan terbentuk. Mungkin itu suatu masalah membentuk chemistry. Tapi saya pikir sudah ada progres ke arah yang lebih baik," terangnya.
Ia berharap progres anak asuhannya bisa berlanjut pada pertandingan yang rencananya akan kick off pukul 18.15 WIB. Komunikasi antar pemain menurutnya akan menjadi kunci saat melawan PSIM Yogyakarta esok.
"Bentuk keseriusan kita banyak melakukan perubahan terutama komunikasi pemain, chemistry, pemahaman teknikal. Saya pikir setelah pertandingan melawan Persipa Pati, kita tidak ada libur sama sekali. Bentuk keseriusan kita memperbaiki kinerja permainan," jelasnya.
Hendri Susilo sendiri dalam pertandingan tandang perdana esok menargetkan bisa mengimbangi PSIM Yogyakarta. Ia tidak ingin muluk-muluk terlebih kemungkinan pertandingan laga perdana kandang PSIM Yogyakarta, akan dipenuhi sporter tuan rumah.
"Tidak muluk-muluk ya, targetnya itu tadi bisa mengimbangi permainan PSIM Yogyakarta. Yang penting, semoga pertandingan bisa berjalan lancar," tutupnya.
Baca Juga: Kalteng Putra Berbenah Usai Menelan Kekalahan Beruntun
Kontributor : Anang Firmansyah
Berita Terkait
-
8 Destinasi Wisata di Cilacap, Banyak Spot Instagramable
-
Siapa Pemilik Sumut United? Ternyata Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga
-
Statistik Mentereng Boaz Solossa di Liga 2, Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia?
-
3 Pelatih Lokal yang Sukses Bawa Klub Liga 2 Promosi ke Liga 1 Musim Depan
-
Liga 2 Bakal Pakai VAR, Sejumlah Wasit dan Asisten Langsung Dapat Pelatihan
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Laptop, Dompet, Jaket... Semua 'Pulang'! Kisah Manis Stasiun Gambir Saat Arus Balik Lebaran
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
Terkini
-
Tak Hanya THR, Desa Wunut Tunjukkan Kepedulian Nyata Lewat Jaminan Sosial
-
Nikmati Libur Lebaran, Ribuan Wisatawan dari Berbagai Daerah Ramaikan Saloka Theme Park
-
Viral Tarian Bagi-bagi THR Diduga Tarian Yahudi? Ini Penjelasan Lengkapnya
-
Kenapa Banyak yang Menikah di Bulan Syawal? Ini Jawabannya
-
Habbie, UMKM Minyak Telon Binaan BRI Tampil dengan Prestasi Keren di UMKM EXPO(RT) 2025