SuaraJawaTengah.id - Laga keras tersaji saat PSCS Cilacap menjamu Gresik United dalam lanjutan pekan kelima Liga 2 2022/2023 Grup Tengah di Stadion Wijayakusuma, Jumat (23/9/2022) petang.
Kedua tim akhirnya bermain imbang 0-0 hingga bubar. Tim tamu bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-53 setelah full back Iftiqar Rizal mendapat kartu kuning kedua.
Pertandingan berjalan sengit sejak menit pertama. Akan tetapi, hingga pertandingan berakhir, tidak ada gol tercipta untuk kedua tim. Bahkan sepanjang pertandingan, kedua kesebelasan justru lebih banyak bermain di area lapangan tengah.
Berbagai serangan yang dibangun oleh tim tuan rumah dan tim tamu pun lebih banyak kandas di area pertahanan lawan. Kedua tim juga menunjukan permainan keras, yang berakibat pada terjadinya banyak pelanggaran.
Baca Juga: Hasil Liga 2: Ditahan Imbang Persikab Bandung, Nusantara United Terbenam di Jurang Degradasi
Peluang baru tercipta oleh Gresik United yang diperoleh Jepri Kurniawan menit 29 lewat tendangan bebas, namun sepakan kaki kanannya masih bisa ditepis kiper PSCS Anas Fitrianto.
Sementara PSCS Cilacap mendapatkan peluang lewat Fachry Ruzzaman menit 33 yang juga melalui tendangan bebas di depan gawang, namun sontekan kerasnya masih sedikit di samping gawang Gresik United.
Di akhir babak pertama, tim tuan rumah lebih banyak membangun serangan dari lini tengah, terbukti beberapa kali serangan yang dilancarkan Rahmad Tri dkk mampu membuat anak-anak Gresik ketar-ketir.
Dibabak kedua, kedua tim langsung tampil menyerang. Sejumlah peluang langsung tercipta di awal babak kedua. Namun serangan yang dibangun masih bisa dipatahkan oleh lini pertahanan masing-masing tim.
Peluang PSCS kembali tercipta di menit ke 60 melalui tendangan bebas. Namun para anak asuh Hendri Susilo belum dapat mengkonvesikan menjadi gol. Tim tuan rumah hampir saja mencetak gol melalui sundulan Farid Fauzi di menit 70, namun tandukannya masih melebar dari gawang Gresik United.
Baca Juga: Daftar Susunan Pemain PSCS Cilacap vs Gresik United: Ayo 3 Poin Lagi Cap!
Hingga pertandingan usai, kedua tim belum mampu merubah papan skor. Pertandingan pun berakhir dengan skor kacamata.
Berita Terkait
-
PSSI Gelar Workshop untuk Klub Lokal, Fokus Targetkan Peningkatan Kualitas
-
Profil Fikron Afriyanto, Bek Liga 2 yang Ajak Gelut Pemain Timnas Tajikistan
-
Jadi Menteri ATR/BPN, Nusron Wahid Malah Disindir Suporter Persiku Kudus: Timnya Sulit Menang!
-
Dulu Andalan Timnas, Andik Vermansah Kini Disorot karena Aksi Tak Terpuji di Liga 2
-
Pegadaian Dukung Kemajuan Sepak Bola Melalui Perhelatan Liga 2
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Debat Panas Pilkada Kota Semarang: Iswar Kritik Kebijakan Day Care, Joko Santoso Beri Jawaban Menohok!
-
Kreatif Cari Pendapatan! Yoyok-Joss Usung Strategi Anti Pajak Tinggi di Semarang
-
SING GUYUB FEST 2024: Festival Musik Lintas Generasi di Semarang, Hadirkan GIGI, hingga Musisi Terkenal Lainnya
-
BMKG: Cuaca Semarang Diperkirakan Berawan Tebal, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Alokasi Anggaran Sampai Rp750 Juta, Jateng Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis