SuaraJawaTengah.id - Pemilik motor maupun mobil wajib membayar pajak kendaraan lima tahunan sekali untuk mendapat pelat nomor kendaraan baru.
Salah satu syaratnya yaitu wajib cek fisik kendaraan baik roda dua maupun roda empat.
Cek fisik kendaraan ini rawan terjadi pungutan liar oleh petugas samsat. Padahal sudah ada imbauan bahwa cek fisik kendaraan gratis.
Pungutan liar saat cek fisik kendaraan tersebut ternyata masih terjadi di salah satu kantor samsat yang berhasil terekam video di akun TikTok @akujihaaan.
Dalam video singkat itu merekam aktivitas diduga petugas samsat sedang mengecek fisik kendaraan seorang pria.
Setelah kendaraannya selesai diperiksa, pria yang mengenakan jaket berwarna hitam ini mengeluarkan sejumlah uang untuk diberi kepada petugas samsat.
Menurut keterangan pengunggah video, meski sudah ada imbauan tertulis bahwa cek fisik kendaraan gratis. Akan tetapi petugas samsat masih meminta bayaran seikhlasannya.
"Tulisannya gratis, tapi habis dicek bisik-bisik bayar seikhlasnya ya. Kalau nggak dikasih dilihatin mulu sampai pulang," kata pengunggah video.
Diduga kantor petugas samsat yang kepergok melakukan pengutan liar cek fisik kendaraan terjadi di Boyolali, Jawa Tengah.
Baca Juga: Nikita Mirzani Sesumbar Ngaku Blacklist MNC Group, Publik: Emang Nikita Itu Siapa?
Sontak saja unggahan video itu langsung dibanjiri komentar warganet. Banyak dari mereka mengecam petugas samsat tersebut.
"Rahasia umum tapi nggak ada perubahan," kata akun @ruddi**.
"Up ah biar viral ke mbak Najwa," ujar akun @dwie**.
"@Divisi Humas Polri gimana nih masih ada calo," celetuk akun @akhdan**.
"Bayar seikhlasnya tapi diplototin kalau cuma ngasi Rp 10 ribu," sahut akun @amelno**.
"Mending dibuat online deh klo bisa, gak usah bertemu anggota dan dicek di polda atau brimob," harap akun @yahyan**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo