SuaraJawaTengah.id - Aktor Tom Cruise diharapkan menjadi warga sipil pertama yang melakukan perjalanan luar angkasa untuk syuting film aksi terbaru dari sutradara Doug Liman.
Pimpinan Universal Pictures Donna Langley mengatakan akan mendukung proyek luar angkasa Cruise yang memiliki anggaran sekira 200 juta dolar atau senilai Rp3 triliun.
Meskipun sudah diketahui bahwa film tersebut akan melakukan syuting adegan di International Space Station (ISS), Langley mengatakan rencananya juga akan membuat Cruise melakukan perjalanan ruang angkasa.
"Tom Cruise membawa kita ke luar angkasa. Dia membawa dunia ke luar angkasa. Itu rencananya," kata Langley Rabu (12/10/2022).
"Kami memiliki proyek hebat yang sedang dikembangkan dengan Tom, yang mempertimbangkan dia melakukan hal itu. Membawa roket ke stasiun luar angkasa dan syuting dan mudah-mudahan menjadi warga sipil pertama yang melakukan perjalanan luar angkasa di luar stasiun luar angkasa,"
Lebih lanjut, Langley mengatakan sebenarnya cerita film tersebut lebih banyak terjadi di Bumi. Namun, karakternya disebut perlu pergi ke luar angkasa untuk menyelematkan hari.
Karakter Cruise disebut sebagai pria yang kurang beruntung dan menjadi satu-satunya orang yang bisa menyelamatkan Bumi.
Douh Liman dan Cruise sebelumnya pernah berkolaborasi dalam film seperti "Edge of Tomorrow" (2014) dan "American Made" (2017).
Rincian plot lebih lanjut tentang film luar angkasa ini masih dirahasiakan, meskipun mereka bekerja sama dengan NASA dan perusahaan SpaceX milik Elon Musk. Tidak ada studio Hollywood yang pernah memfilmkan film fitur naratif di luar angkasa sebelumnya.
Baca Juga: Hari Ini, Pesawat NASA akan Bertumbukan dengan Asteroid
"Ketika seorang produser mengusulkan sesuatu yang gila kepada Anda, seperti, mari kita coba syuting film di luar angkasa, dan NASA dan SpaceX menandatangani, dan Tom Cruise menandatangani… Anda hanya sedikit lebih reseptif," kata Liman kepada Thrillist tahun lalu tentang proyek tersebut. [ANTARA]
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli
-
BRI Peduli Bangun Saluran Air di Desa Depok, Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan