SuaraJawaTengah.id - Aktivis gerakan koperasi, Ferry Koto menyentil Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang kerap berpergian ke luar pulau jawa.
Terbaru, Ganjar Pranowo baru saja mengunjungi daerah Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Melalui akun twitternya, Ferry Koto pun heran dengan aktivitas Ganjar Pranowo yang doyan berpergian ke luar pulau jawa.
"Pak Ganjar ini ndak kerjo apa ya? Kok ngider saja ke seluruh Indonesia di hari kerja? Kapan hari ke Surabaya, terus Sumut, Sulsel, terus Kalimantan, dll," kata Ferry Koto.
Karena hal itu, Ferry Koto lantas mempertanyakan jabatan Ganjar Pranowo itu sebagai Presiden atau Gubernur Jawa Tengah.
"Memangnya bapak izin Kemendagri untuk cuti keliling Indonesia? Piye mas @Uki23 beliau ini Presiden RI atau Gubernur Jateng?," ujar Ferry Koto.
Cuitan Ferry Koto sontak saja mendapat perhatian warganet. Banyak dari mereka yang memberikan ragam tanggapan.
"Iya euy, apa gak kecepetan muter-muternya. Cukup sesekali aja buat jaga momen, 2024 masih hampir 2 tahun," ujar akun @ryo**.
"Nah ini, saya kurang sreg dengan jalan-jalannya pak Ganjar itu. Kalau pas hari libur ya gak papa, kalau pas hari kerja kan jadi wagu, kecuali memang ada jadwal kerja ke daerah-daerah itu ya," ungkap akun @miski**.
Baca Juga: Rumahnya Dieksekusi, Wanda Hamidah Minta Tolong ke Presiden Jokowi Hingga Kapolri
"Dari pada gubernur DKI, gak kemana-kemana tapi anggaran habis dan hasil kerja juga gak kelihatan," tutur akun @Cerdas007**.
Sebelumnya, dikutip akun instagram @ganjar_pranowo, kehadiran suami Siti Atikoh di Banjarmasin mendapat sambutan dari masyarakat setempat.
Banyak warga yang nampak menyapa hingga meminta foto bersama dengan Ganjar Pranowo.
"Bapak saranghae," teriak emak-emak itu bersamaan yang dikutip pada Kamis (13/10/2022).
Ganjar pun langsung membalas, "Terima Kasih ya."
Bahkan diakhir video, ada seorang emak emak yang sampai menangis haru ketika bertemu Ganjar Pranowo.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
BRI Peduli Salurkan Ribuan Paket Sembako untuk Masyarakat Kurang Mampu di Purwodadi
-
7 Fakta Penemuan Pendaki Syafiq Ali Usai 17 Hari Hilang di Gunung Slamet
-
Jawa Tengah Garap Potensi Desa: Kunci Pembangunan Nasional dan Indonesia Emas
-
Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet Ditemukan Tewas, akan Dimakamkan Disebelah Pusara Nenek
-
Menguak Warisan Kekayaan Mohammad Reza Pahlavi: Dari Minyak hingga Kerajaan Bisnis Global