SuaraJawaTengah.id - Kabar tidak baik datang dari pendiri Facebook Mark Zuckerberg. Ia dikabarkan mundur dari perusahaan media sosial yang didirikannya.
Namun hal itu dibantah oleh Meta Platforms Inc. Kabar yang beredar bahwa CEO Mark Zuckerberg akan mundur dari perusahaan pada 2023 adalah salah.
Juru bicara Meta Platforms Andy Stone melalui akun Twitter terverifikasi mengomentari unggahan di media sosial itu yang mengabarkan Mark Zuckerberg akan mundur.
"Ini salah," kata @andymstone.
Baca Juga: Mark Zuckerberg PHK 11.000 Karyawan Meta, Akui Salah Strategi Pendapatan Terus Turun
Situs berita The Leak mendapatkan seorang sumber dari dalam yang menyatakan bahwa Zuckerberg akan mengundurkan diri.
Keputusan Zuckerberg mundur, kata sang sumber, tidak akan mempengaruhi rencana perusahaan mengembangkan metaverse, tulis The Leak pada Selasa (22/11).
Reuters pada Rabu (23/11) waktu setempat melaporkan nilai saham Meta Platforms Inc naik 1 persen karena kabar Mark Zuckerberg mundur.
Meta Platforms Inc dikabarkan akan mengadakan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap ribuan karyawan. Perusahaan akan mengadakan PHK untuk 11.000 karyawan atau sekitar 13 persen dari jumlah pekerja mereka.
Meta, juga perusahaan teknologi lainnya, secara besar-besaran merekrut karyawan selama periode pandemi untuk menjawab penggunaan media sosial yang meningkat karena aktivitas luar ruangan terbatas.
Baca Juga: Mark Zuckerberg Minta Maaf Setelah PHK 11.000 Karyawan Meta Induk Usaha Facebook
Tapi, bisnis tahun ini terpukul karena pengiklan dan konsumen mengurangi pengeluaran karena harga barang melambung dan suku bunga naik. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Romantis! Mark Zuckerberg Ajak Musisi Ternama untuk Cover Lagu Kenangannya dengan Istri
-
Mark Zuckerberg Jadi "John Wick" Demi Halloween, Dikepung Balerina Cilik!
-
Tanpa Aplikasi Tambahan, Begini Cara Pakai WhatsApp di 4 Perangkat Berbeda
-
CEO Meta Mark Zuckerberg Jadi Tukang Kuku untuk Putrinya! Tuai Pujian Netizen
-
Lampaui Jeff Bezos, Pendiri Facebook Mark Zuckerberg Jadi Orang Terkaya Kedua di Dunia
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri
-
Cari Rumah Baru di Ibu Kota Jatim Sesuai Fengshui? Hadiri BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Jelang Pencoblosan, PAN Jateng Dorong Pilkada Berlangsung Damai, Ini Alasannya
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang