SuaraJawaTengah.id - Aparat kepolisian menghadang para suporter Persebaya Surabaya atau Bonek yang tetap nekat datang ke Kota Semarang, meskipun pertandingan tim berjuluk "Bajol Ijo" itu melawan tuan rumah PSIS dalam lanjutan kompetisi Liga 1 sudah dipastikan ditunda.
Penghadangan dilakukan oleh personel Kepolisian Sektor Genuk di persimpangan Genuksari yang merupakan titik pertemuan antara wilayah Kota Semarang dan Kabupaten Demak.
"Untuk yang tetap datang ke Semarang kami imbau segera pulang," kata Kapolsek Genuk Komisaris Polisi Ris Andrian dikutip dari ANTARA pada Rabu (8/2/2023)
Petugas juga mengarahkan para suporter Persebaya untuk pulang ke daerah asalnya dengan menumpang truk yang mengarah ke Surabaya.
Upaya pemulangan suporter sudah dilakukan aparat kepolisian sejak Selasa (7/3). Polisi mengimbau para pendukung Persebaya yang sudah tiba di Semarang lebih awal untuk pulang karena pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia antara PSIS melawan Persebaya ditunda.
Sebelumnya, aparat kepolisian tidak memberikan izin pelaksanaan pertandingan antara tuan rumah PSIS Semarang melawan Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 Indonesia 2022/2023 yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Jatidiri Semarang pada Rabu, 8 Februari 2023.
Alasan keamanan menjadi pertimbangan polisi mengeluarkan izin keramaian untuk pelaksanaan pertandingan tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan
-
Waspada! Semarang dan Sebagian Wilayah Jawa Tengah Diprediksi Diguyur Hujan Sedang Hari Ini
-
7 Mobil Bekas Cocok untuk Keluarga Harga Rp120 Jutaan, Nyaman dan Irit Bensin!
-
Viral Petani Kudus Kuras Air Sawah Saat Banjir, Ini Penjelasannya yang Sempat Disalahpahami
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60