SuaraJawaTengah.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut sejumlah nama tokoh politik yang berpotensi mendampingi bakal calon presiden yang diusung PDIP Ganjar Pranowo.
"Kok tanya saya, banyak (yang cocok, red.). Ada Pak Erick, Pak Sandiaga Uno, Pak Mahfud, Pak Ridwan Kamil, Cak Imin, dan Pak Airlangga," katanya usai menjalankan shalat Idul Fitri 1444 Hijriah di Masjid Sheikh Zayed Solo, Jawa Tengah, Sabtu (22/4/2023).
Disinggung nama Prabowo Subianto, ia tidak menutup kemungkinan tersebut. "Termasuk Pak Prabowo, nanti juga segera cawapresnya ketemu," katanya.
Bahkan, kata Jokowi, akan ada pertemuan dengan Prabowo yang dilakukan siang ini.
Baca Juga: Alasan Chef Arnold Lebih Pilih Partai Perindo daripada PDIP, Gara-Gara Kaesang?
"Nanti siang ketemu, beliau mau ke rumah," katanya.
Ia mengatakan mengenai cawapres yang akan diusung untuk mendampingi Ganjar akan diputuskan mendatang.
"Satu per satu. Calonnya sudah semakin jelas siapa capresnya, tinggal menunggu cawapresnya," kata Jokowi.
Sementara itu, Ganjar yang terlihat mendampingi Presiden Jokowi memberikan sedikit tanggapan terkait dirinya yang diusung PDIP sebagai capres.
"Sudah jelas semuanya kemarin kok. Bu Mega sudah ngumumin, seluruh DPP ada, saya pulang nderekke (mengantarkan) Pak Jokowi," katanya.
Baca Juga: Di Internal Partai Buruh, Ganjar Pranowo Didukung Oleh 20 Provinsi
Ia mengatakan selama perjalanan pulang dari Jakarta ke Solo mendapatkan banyak masukan dari presiden.
"Di-briefing sama beliau," katanya.
Terkait dengan nama cawapres, ia meminta agar publik bersabar "Nanti dulu to, sabar. Biar beritanya nambah," katanya. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Jokowi Endorse Ridwan Kamil, Pramono Ogah Ambil Pusing dan Malah Mendoakan: Semoga Sehat Semua
-
Zulhas Kunjungi Jokowi, Dokter Tifa Lontarkan Sindiran Telak: Takut?
-
Respons Ridwan Kamil Usai Namanya Disebut Jokowi di Video: Bukti Dukung Saya
-
Jokowi Sudah Jadi Rakyat Biasa dan Tak Punya Power, Analis: Salah Alamat Jika Zulhas Minta Perlindungan
-
Bukan Minta Bekingan Agar Tak Terseret Kasus Gula, Analis Bongkar Motif Zulhas Temui Jokowi di Solo
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
Terkini
-
Semarang Diperkirakan Hujan Ringan, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Pentingnya Sanitasi Dasar untuk Kesejahteraan Warga Jawa Tengah
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Purwokerto: Trik Manfaatkan AI Untuk Sumber Pendapatan Baru
-
Produktivitas Sumur Tua Melejit, BUMD Blora Hasilkan 410.000 Liter Minyak!
-
Waspada Leptospirosis! RSUD Cepu Ingatkan Potensi Wabah di Musim Hujan