SuaraJawaTengah.id - Kesadaran politik bagi generasi muda menjadi hal penting guna mewujudkan kemajuan bangsa Indonesia. Pasalnya generasi muda mendominasi negara ini.
Dari 270,20 juta jiwa penduduk Indonesia, 53.81 persen adalah generasi muda. Meliputi generasi milenial 25,87 persen dan dan generasi Z 27,94 persen.
Wakil Ketua DPRD Jawa Tengah Heri Pudyatmoko mendorong generasi muda untuk lebih meningkatkan kesadaran politik. Menurutnya kesadaran politilk generasi muda sudah bagus dan perlu ditingkatkan lagi. Ia menyebut, Lembaga Sindikasi Pemilu Demokrasi (SPD)menyatakan, 70 persen generasi muda memiliki kesadaran politik.
"Selain itu, hasil survei Centre for Strategic and International Studies (CSIS) juga menunjukkan, anak muda Indonesia cenderung suka menyampaikan pendapat politik di media sosial ketimbang demo. Ini berdasarkan sejumlah aktivitas politik yang dilakukan anak muda dalam setahun terakhir," ujarnya dikutip dari keterangan tertulis pada Minggu (11/6/2023).
Baca Juga: Kolaborasi Partai di Pilpres! Ganjar Pranowo Gandeng PPP untuk Gaet Pemilih Gen Z
Ia melanjutkan, jika melihat peluang ke depan, pemuda menjadi aset penting yang dimiliki bangsa Indonesia guna menyonsong bonus demografi. Heri pun mendorong generasi muda untuk melek dan sadar politik. Salah satunya yaitu dengan memiliki jiwa pemimin (leader) serta tidak hanya menjadi pengikut (follower).
"Pemuda masa kini harus berjiwa pemimpin, harus menjadi leader, bukan follower. Generasi muda harus bisa menjadi trendsetter dengan menciptakan hal baru yang berdaya ubah untuk masyarakat yang lebih baik," imbuhnya.
Ia juga menyinggung peran dan kontribusi pemuda dalam perjalanan bangsa. Dimulai dari lahirnya organisasi kepemudaan yang turut berjuang melawan penjajah hingga berhasil membawa bangsa Indonesia merdeka. Dilanjutkan gerakan pemuda, khususnya mahasiswa, menjadi aktor utama pergantian orde baru ke era reformasi.
"Maka sampai hal ini peran generasi muda dalam dunia perpolitikan merupakan hal yang sangat penting. Sebab karakteristik pemuda yang berani memberikan dampak yang luar biasa dalam perubahan," ungkap politisi Partai Gerindra tersebut.
Menghadapi Pemilu serentak 2024 mendatang, peran dan partisipasi generasi muda juga dibutuhkan. Pemilu tidak hanya menjadi tugas penyelenggara, tapi juga tanggung jawab seluruh rakyat Indonesia, termasuk generasi muda. Maka dibutuhkan pemuda yang cerdas dan kritis yang mendambakan pimpinan yang jujur, amanah, dan mampu membawa kemajuan.
Baca Juga: Hadiri Latsitardanus XLIII, Sekjen Kemendagri Ungkap Tiga Faktor Penting Hadapi Bonus Demografi
"Maka pemuda harus bisa tampil sebagai agen penjaga moral dan etika politik dalam proses demokrasi. Pemuda juga harus dapat tampil sebagai penjaga demokrasi, menghormati hak dan kewajiban orang lain, menghargai perbedaan pilihan, dan tidak terjebak pada pragmatisme politik," ungkap Heri.
Ia pun mendorong generasi muda untuk berani mengambil peran, tidak berdiam diri dan bersikap tak acuh. Kontribusi pemuda dalam menyongsong pesta demokrasi sehat dalam pemilu sangatlah diperlukan. Partisipasi pemuda dapat memberikan arti bagi proses penyelenggaran pemilu yang berjalan dengan aman, damai, dan demokratis.
"Di sinilah pentingnya kesadaran politik bagi generasi muda. Betapa pentingnya peran pemuda untuk perubahan sebuah bangsa. Karena di setiap zaman, pemuda selalu menjadi inspirator pembawa perubahan. Dan dalam setiap perubahan negara selalu ada pemuda yang terlibat," pungkas Heri Pudyatmoko.
Berita Terkait
-
6 Fakta Petani Milenial Dapat Gaji Rp10 Juta
-
Youth Economic Summit 2024 Siap Digelar: Dorong Generasi Muda Menuju Ekonomi Digital dan Hijau yang Inklusif
-
Harga Terus Naik, Ini Kiat Buat Generasi Muda Agar Bisa Punya Rumah
-
Media Sosial TikTok: Ancaman atau Hiburan bagi Generasi Muda?
-
Adu Pendidikan Melody vs Raffi Ahmad, Siapa Lebih Cocok Jadi Ikon Petani Milenial?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri