SuaraJawaTengah.id - Orang tua mana yang tak terluka melihat anaknya jadi korban penganiyaan. Yoka nangis sejadi-jadinya setelah mengetahui anaknya (MGG) sering dipukuli saat mengenyam pendidikan di Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang.
Kekhawatiran Yoka akan tindak kekerasan di sekolah kedinasan benar-benar terjadi. Awalnya Yoka tidak merestui pilihan anaknya bersekolah di PIP Semarang.
"Anak saya masuk PIP bulan Juli 2022. Saya nangis sejadi-jadinya setelah anak saya cerita jadi korban penganiyaan. Bukan kekerasan lagi," ucap Yoka pada SuaraJawaTengah.id, Rabu (14/6/2023).
Menurut Yoka, pihak PIP ingkar janji ketika pertemuan dengan orang tua siswa. Mereka bahkan sampai meyakinkan kalau lingkungan PIP tidak ada segala macam bentuk kekerasan.
Baca Juga: Pilu! Remaja di Jaksel Diduga Dianiaya dan Disekap usai Tabrakan dengan Keluarga Perwira Polisi
"Selama masa orientasi anak saya tidak diperbolehkan komunikasi sama sekali. Tapi ketika anak saya sembunyi-sembunyi mengirimkan pesan. Dia minta pihak sekolah untuk mengeluarkan dia dari tim dekor," ujar Yoka.
"Apa itu tim dekor? Saya pun heran. Akhirnya setelah anak saya cerita, terbongkar semua. Anak saya jadi korban penganyiaan. Anak saya sampai minta tolong untuk diselamatkan," terangnya lagi.
Berdasarkan penuturan Yoka dari anaknya, tim dekor bukan bertugas mendekorasi setiap kegitan sekolah. Melainkan seperti preman sekolah atau istilah lainnya dewan eksekutor.
Kebetulan berawakan MGG tinggi dan besar. Lalu dia terpilih menjadi bagian tim dekor. Diakui Yoka, anaknya tidak ingin masuk tim dekor.
Sebab di tim dekor, anaknya bakal dilatih dengan cara dipukuli supaya kuat selama empat tahun. Lalu setelah itu, dia yang akan menurunkan tradisi tersebut pada juniornya.
"Anak saya berani cerita ke saya, karena dia teringat kalau orang tua melahirkan sampai dibesarkan tanpa cacat. Jadi sewaktu-waktu anak saya cacat atau meninggal. Saya sudah tau dengan kondisi yang sebenarnya," bebernya sambil menahan rasa sedih.
Berita Terkait
-
Aliansi Indonesia Youth Congress Desak Imigrasi Batam Deportasi WNA Pelaku Penganiayaan
-
ART Dianiaya Majikannya di Jakarta, Luka Lebam Korban Dicurigai Keluarga usai Mudik ke Kampung
-
Samson Tewas Dianiaya, Ini Alasan Para Tersangka Tak Ditahan Polisi
-
Enggak Dikasih Minuman Kaleng untuk Oplos Miras, Pria di Ciledug Tega Sabet Pemilik Warung dengan Parang
-
Tegur Tetangga karena Iparnya Sakit, Pria di Kelapa Gading Jakut Malah Dianiaya Pakai Cangkul
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Operasi Ketupat Candi 2025: Kapolda Jateng Kawal Kenyamanan Pemudik di Jalur Solo-Jogja
-
Terapkan Prinsip ESG untuk Bisnis Berkelanjutan, BRI Raih 2 Penghargaan Internasional
-
Pemudik Lokal Dominasi Arus Mudik di Tol Jateng, H+1 Lebaran Masih Ramai
-
Koneksi Tanpa Batas: Peran Vital Jaringan Telekomunikasi di Momen Lebaran 2025
-
Hindari Bahaya, Polda Jateng Tegaskan Aturan dalam Penerbangan Balon Udara