SuaraJawaTengah.id - Semen Gresik melalui Rumah BUMN (RB) Rembang bersama PT Semen Indonesia (Perseroan) Tbk (SIG) & Kementerian BUMN menggelar Pelatihan “Strategi Sukses Jualan di Sosmed: Konten Menarik Auto Dilirik” di Rumah BUMN Rembang, (28/7/2023). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangkaian Program Pendidikan Kewirausahaan Kementerian BUMN RI.
Kegiatan turut dihadiri oleh Koordinator Bidang TJSL Kementerian BUMN, Hera Zera, General Manager of CSR SIG, Edy Saraya, Senior Manager of Communication & CSR PT Semen Gresik, Dharma Sunyata, CEO RB Rembang, Yeni Indah Lestari, serta Social Media Expert, Javid Faekar.
Koordinator Bidang TJSL Kementerian BUMN, Hera Zera, mengapresiasi atas dukungan penuh dari RB Rembang Semen Gresik dan SIG dalam menyelenggarakan kegiatan pelatihan kepada para UMKM untuk terus berkembang dalam usahanya.
“Kegiatan ini merupakan fungsi TJSL Kementerian BUMN dalam rangkaian program pendidikan kewirausahaan. Harapannya, memberikan kebermanfaatan bagi para UMKM untuk bisa naik kelas. Terlebih dukungan dari perusahaan sudah sangat luar biasa, termasuk bagaimana membawa produk UMKM untuk dapat go global melalui pameran berskala internasional,” ungkapnya.
Sementara itu, General Manager of CSR SIG, Edy Saraya, menjelaskan bahwa secara konsisten RB Rembang telah melakukan kinerja maksimal dalam mendorong dan mendukung kemajuan UMKM binaan, salah satunya dengan menggelar berbagai pelatihan dan peningkatan kompetensi UMKM dengan menggandeng pemateri professional.
“Perusahaan terus berkomitmen melakukan pemberdayaan UMKM binaan secara berkesinambungan terutama dalam aspek dukungan pemasaran dan promosi. Sehingga, semoga melalui pelatihan ini dapat meningkatkan kompetensi UMKM terutama bagaimana memenangkan persaingan di platform digital atau media sosial yang saat ini berkembang sangat pesat,” jelasnya.
Edi Saraya menambahkan, sejak hampir 3 tahun berdiri RB Rembang berhasil membukukan total penjualan Rp 2,8 Miliar dan berhasil mengantarkan lebih dari 272 UMKM untuk naik kelas. Dan bahkan, telah berhasil menorehkan pencapaian luar biasa dengan mengirimkan ribuan produk UMKM Rembang mampu go global, mengikuti pameran di Tong Tong Fair Den Haag, Belanda pada September 2022 lalu.
“Pelatihannya sangat seru, kita diajarin strategi membuat konten sosmed yang menarik. Terimakasih kepada Kementerian BUMN, SIG, dan Semen Gresik yang selalu mendukung UMKM di Rembang,” tutup Owner UMKM Batik Lasem Sekar Mulyo, Bella Ayu Paramitha.
Baca Juga: Semen Gresik Kirimkan 38 UMKM dan 243 Produk Binaan di Jateng Fair 2023
Berita Terkait
-
Perkokoh Sinergitas bersama Distributor, SIG dan Semen Gresik Gelar Half Year Regional Summit 2023 di Semarang
-
Menyambut Sasi Suro Tahun 2023, Semen Gresik Bersilaturahmi dengan Sedulur Sikep Samin
-
Raih Predikat Stand Terbaik di Jateng Fair 2023, Produk UMKM Binaan Semen Gresik Catatkan Total Omset Rp23,8 Juta
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!