SuaraJawaTengah.id - Bursa tranfer paruh musim 2023/2024 belum juga dibuka. Bos PSIS Semarang, Yoyok Sukawi sudah ancang-ancang membidik pemain anyar.
Dari gosip yang beredar, Yoyok Sukawi secara terbuka menaruh minat pada striker lokal milik Persis Solo, Ramadhan Sanata.
Bahkan dalam unggahan video di akun @liga_dagelan. Yoyok Sukawi berencana akan menembus nilai transfer mantan pemain PSM Makassar tersebut.
"Ramadhan Sananta boleh juga. Kontraknya di Persis sampai kapan ya? setahun? berarti mungkin kita akan ajukan transfer ke Sananta," kata Yoyok Sukawi.
Anggota DPR RI itu menilai Ramadhan Sananta merupakan tandem yang pas untuk diduetkan bersama Carlos Fortes.
"Cocok ini, Sananta ini sangat pas kalau diduetkan dengan Carlos Fortes. Gantian dengan Septian David, ini akan membuat performa PSIS lebih baik," jelasnya.
Pernyataan Yoyok Sukawi disambut positif suporter PSIS Semarang. Sebab pelapis atau penyerang lokal yang dimiliki klub asal Kota Lunpia itu kurang bisa bersaing.
Andai Ramadhan Sananta sulit untuk didatangkan. Beberapa orang suporter PSIS Semarang menyarankan Yoyok Sukawi mencari alternatif penyerang lokal lainnya.
Terpantau di kolom komentar postingan terbaru akun instagram @psisofficial. Nama penyerang Persikabo Dimas Drajat diperhitungkan sebagai opsi kedua andai Ramadhan Sananta tidak dilepas Persis Solo.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: PSIS Semarang Beri PSM Makassar Dua Kekalahan Beruntun
"Pertanda tinggal nyari striker lokal yang gacor dor. Dimas Drajat misalnya," kata akun @mental**.
"@mental** cocok, lebih sreg Dimas Drajat daripada Sananta. Biar Derby Jateng makin seru," balas akun @amat**.
"@amat** kalau Sananta kayaknya sulit, kalau Dimas kemungkinan besar bisa. Orang Persikabo degradasi. Di Bhayangkara ada Dendy Sulistiawan, Arema ada Dendik. Tinggal dipilih," timpal akun @mental**.
Kontributor : Ikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
7 Mobil Keluarga Irit BBM Tahun Muda Di Bawah 100 Juta, Layak Dibeli Tahun Ini!
-
Viral! Aspal Jalan Baru di Purbalingga Bisa Digaruk Tangan, Ini Penjelasan Lengkapnya!
-
Indonesia Ukir Sejarah di SEA Games 2025, Presiden Prabowo dan BRI Salurkan Bonus Atlet
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Rezeki Nomplok! Klaim Saldo DANA Kaget Rp199 Ribu dari 4 Link Spesial, Langsung Cair Tanpa Ribet!