SuaraJawaTengah.id - Isu berhembus datang dari Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Ia disebut-sebut tengah mengurus surat keterangan catatan kepolisian (SKCK) untuk keperluan pendaftaran bakal calon wakil presiden.
Namun demikian, kabar tersebut dibantah langsung oleh Gibran. Putra sulung Presiden Jokowi itu menyatakan tidak membuat surat tersebut.
"Nengdi, wong aku neng kene terus no kok (Di mana, saya kan di sini terus)," kata Gibran pada Kamis (19/10/2023).
Terkait hal itu, ia meminta awak media untuk mencari lokasi dirinya melakukan pengurusan SKCK.
"Cek en neng polda (Dicek di Polda Jateng, red.) ya. (Apakah, red.) Gibran ngurus SKCK," katanya.
Terkait hal itu, ia meminta media untuk tidak membuat pemberitaan yang meresahkan.
"Jangan buat berita yang bikin resah," katanya.
Sebelumnya, mengenai isu dirinya yang akan maju mendampingi Prabowo Subianto pada Pilpres 2024, ia memastikan tidak pernah menawarkan diri kepada siapa pun.
"Sekali lagi, saya nggak pernah menawarkan diri. Orang lain yang ngejar, teman-teman media yang memberitakan terus," katanya.
Baca Juga: Relawan di Riau soal Isu Gibran Cawapres Prabowo: Segala Kemungkinan Bisa Terjadi
Menurut dia, mengenai pencalonan presiden maupun wakil presiden merupakan hak dari masing-masing ketua partai politik.
"Urusan pencalonan adalah ketua-ketua yang berhak," katanya.
Disinggung mengenai kemungkinan Erick Thohir yang juga digadang-gadang maju mendampingi Prabowo, ia meminta agar hal itu ditanyakan langsung ke Erick.
"Tanya Pak Erick. Ya itu, yang bikin SKCK. Udah ya," katanya.
Disinggung mengenai apakah dirinya juga mengurus SKCK, putra sulung Presiden Jokowi ini mengatakan tidak sedang mengurus apa pun.
"Saya kalau ngurus pasti konangan, kan ke PN sama kepolisian, pasti ketahuan. Aku ra ngurus opo-opo. Kalau saya pasif," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim