SuaraJawaTengah.id - Kota Semarang sudah melewati puncak arus mudik libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), Sabtu (23/12/2023) sore kemarin.
Hal itu berdasarkan jumlah kendaraan yang melewati Gerbang Tol (GT) Kalikangkung okeh pemudik yang masuk di wilayah Kota Semarang.
"Kendaraan yang menuju arah Kota Semarang awalnya 29.194 selama 24 jam menjadi 35.753 kendaraan," kata Kaposton GT Kalikangkung, Iptu Sujid R dilansir dari Jatengnews.id--jaringan Suara.com, Minggu (24/12/2023).
Dia memaparkan, untuk arus kendaraan setiap jamnya terutama dari arah Jakarta menuju ke arah Semarang sejumlah 2.812 kendaraan.
Arus sebaliknya, Sujid menyebutkan, arus dari Kota Semarang arah Jakarta terpantau ada 1.888 setiap jamnya.
"Secara komulatif sejak hari Kamis hingga hari Jumat sejak dimulainya oprasi Nataru ada kenaikan kendaraan pada Sabtu," jelasnya.
Hitungan globalnya selama pantauan 24 jam arah Jakarta, pada hari Kamis (21/12/2023) terdapat 19.788 kendaraan yang melintas.
"Meningkat menjadi 23.691 kendaraan atau naik 20 persen untuk kearah Jakarta," imbuhnya kondisi lalulintas pada Jumat (22/12/2023).
Lanjutnya, untuk kendaraan yang melintas menuju Kota Semarang mengalami kenaikan yang lebih tinggi dibandingkan arah Jakarta.
Baca Juga: Antisipasi Covid-19, Pengawasan Bandara dan Pelabuhan di Kota Semarang Bakal Diperketat
"Kendaraan yang menuju arah Kota Semarang awalnya 29.194 (Kamis) selama 24 jam 35.753 (Jumat) kendaraan," paparnya arus mudik arah Jateng.
Sementara itu, meskipun sempat terjadi antrian dan mengalami peningkatan, kiranya kondisinya masih aman dan lancar karena petugas melakukan penambahan gate tol dua kali lipat lebih.
"Demikian telah diantisipasi petugas Jasamarga GT Kalikangkung, untuk dibuka penambahan pintu gate tol. Awalnya delapan menjadi 17 gate tol," jelas dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya