SuaraJawaTengah.id - PSIS Semarang membuat trobosan baru dalam mengelola bisnis sepak bola di Indonesia. Kini klub berjuluk Laskar Mahesa Jenar itu telah memiliki layanan aplikasi.
Melalui aplikasi PSISFC+, PSIS Semarang kini semakin bertransformasi dalam digitalisasi. Penjualan tiket hingga meminilisir bentrokan suporter pun disebut-sebut bakal dilakukan teknologi tersebut.
CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi, mengatakan aplikasi PSISFC+ tersebut bisa diakses di semua sistem ponsel android.
"Aplikasi ini lanjutan dari upgrade sistem tiketing berbasos web. Jadi kemarin setelah aplikasi dipersiapkan dengan baik. Hari ini kami resmi luncurkan dan bisa langsung didownload," ungkap Yoyok pada Sabtu (30/12/2023).
Lebih detail Yoyok menjelaskan jika aplikasi ini memiliki banyak fitur lengkap mengenai PSIS, dari pemberitaan, foto-foto beresolusi tinggi, klasemen, ticketing, PSIS TV sampai PSIS Store.
Terlebih bagi Yoyok, aplikasi ini dia harap bisa semakin memudahkan suporter dan masyarakat yang ingin membeli tiket pertandingan.
Untuk membeli tiket pun sama seperti web sebelumnya, wajib registrasi dan apabila ingin mendapat pelayanan lebin bisa mendaftar menjadi member.
"Silakan beli tiket melalui aplikasi kami. Bakal ada diskon khusus dan harga lebih murah daripada outlet langsung," pungkasnya.
Sementara dari IT Officer PSIS, Misbah Asror mengatakan jika aplikasi ini adalah pengembangan dari web sebelumnya.
Baca Juga: Ini Jadwal Laga Tunda Persebaya Surabaya Vs PSIS Semarang, Bakal Digelar di Gelora Bung Tomo
Selain penyempurnan ticketing, suporter bisa menikmati update kabar terbaru PSIS dan berbagai foto-foto.
Satu lagi yang membedakan, di aplikasi ini sekaligus suporter bisa belanja berbagai merchandise PSIS.
"Jadi suporter bisa membeli langsung. Aplikasi tidak hanya berupa pajangan display. Jadi suporter bisa sekaligus belanja seperti marketplace," katanya.
Sebagai pengingat, untuk mendaftar akun pembelian tiket adalah sebagai berikut:
1. Klik “Buat Akun”.
2. Isi data diri dengan lengkap. Kemudian Klik “Daftar”.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo