Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Selasa, 26 Maret 2024 | 16:55 WIB
Vitinho didampingi oleh dokter tim PSIS, Radityo dan Fisioterapi PSIS, Dodi Okta beserta tim dokter Eka Hospital Tangerang usai menjalani operasi. [Dok PSIS]

SuaraJawaTengah.id - Dua pemain PSIS Semarang, Delfin Rumbino dan Vitinho telah berhasil melakukan operasi lutut setelah beberapa waktu lalu mengalami cedera.

Delfin Rumbino menjalani operasi di salah satu rumah sakit di Semarang beberapa waktu lalu, sementara Vitinho menjalani operasi di Eka Hospital Tangerang pada Senin (25/3/2024) kemarin.

Menurut dokter tim PSIS, Radityo Haryo keduanya menjalani operasi dengan baik dan setelah ini akan melakukan program penguatan dengan fisioterapis dan nantinya sebelum kembali menjalani pertandingan akan melakukan beberapa latihan untuk mengembalikan kondisi fisik.

"Baik Delfin dan Vitinho berhasil menjalani operasi dengan baik. Setelah ini mereka akan masuk ke program fisioterapis dalam beberapa bulan ke depan dan kemudian masuk ke program pengembalian kondisi fisik. Diperkirakan butuh waktu sekitar 6-7 bulan untuk benar-benar pulih pasca-operasi. Mohon doanya supaya kedua pemain ini segera pulih dengan baik," ujar Radityo Haryo dikutip dari laman resmi PSIS Semarang pada Selasa (26/3/2024).

Baca Juga: Fik! Laga PSIS Semarang vs Persis Solo Diundur 17 Maret 2024

Diketahui keduanya mengalami cedera yang cukup serius. Vitinho mengalami cedera lutut saat melakukan latihan di Semarang pada februari 2024 lalu. 

Sedangkan, Delfin Rumbino sebelumnya mengalami benturan pada saat laga menghadapi Persita. Setelah pertandingan itu, Delvin diobservasi oleh dokter tim PSIS. Ia  diketahui mengalami cedera pada lutut dan diprediksi absen hingga akhir musim.

Load More