SuaraJawaTengah.id - Uang baru seakan menjadi hal yang wajib bagi masyarakat Indonesia untuk menyambut hari raya Idul Fitri. Berbagi dengan para saudara sudah menjadi tradisi turun temurun.
Namun demikian, BRI turut berpartisipasi dalam penukaran uang baru tersebut. Pealayanan pun bisa dilakukan di beberapa tempat.
"BRI turut berpartisipasi dalam Semarak Rupiah Ramadhan dan Berkah Idul Fitri yang diadakan oleh BI Jawa Tengah Mulai Tg 20 Maret sd tg 3 April yang dilaksanakan di lapangan parkir Bank Indonesia Semarang, untuk syarat penukaran uang di lapangan parkir BI Semarang sesuai dengan dengan persyaratan yang telah ditetapkan oleh Bank Indonesia yaitu membawa ktp asli serta mengambil nomor antrian," kata Erwin Nur Himawan pemimpin cabang BRI Semarang Pattimura saat dikonfirmasi pada Kamis (28/3/2024).
Selain itu, Erwin menyebut untuk pelayanan penukaran uang baru di BRI ada 2 titik layanan di BRI Kantor Cabang Semarang Pattimura dan BRI Semarang Pandanaran mulai tg 1 sd tg 5 April, adapun untuk syarat penukarannya tetap membawa ktp dan wajib membawa buku tabungan BRI.
Baca Juga: Ini Lokasi Penukaran Uang Baru di Semarang, Ada 91 Titik yang Difasilitasi Bank Indonesia
"Untuk promo merchant di semarang dan sekitarnya bisa diakses via instagram promo_BRI_Semarang," ujarnya.
Sementara itu Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Tengah menambah lokasi penukaran uang di jalur mudik Lebaran 1445 Hijriah, yakni Stasiun Tawang dan Stasiun Poncol Semarang.
Kepala Perwakilan BI Jateng Rahmat Dwisaputra, menyebut pihaknya telah menyiapkan uang layak edar (ULE) sejumlah Rp26,6 triliun melalui program Semarak Rupiah Ramadhan dan Berkah Idul Fitri (Serambi) 1445 Hijriah.
Khusus untuk wilayah Semarang, kata dia, disiapkan ULE sejumlah Rp10,1 triliun yang akan dilayani di 91 titik penukaran uang di wilayah Kota Semarang dan sekitarnya mulai 25 Maret-3 April mendatang.
Baca Juga: Rumah BUMN BRI Semarang Fasilitasi UMKM Jualan Hampers Lebaran
Berita Terkait
-
Kode Promo Blibli x BRI: Diskon Belanja Jutaan Rupiah Menantimu!
-
Diskon 10% Tiket Pesawat & Hotel Internasional di Trip.com Khusus Nasabah BRI!
-
Potongan Harga Transaksi via DANA, Khusus Pemilik Kartu Kredit BRI
-
Liburan Akhir Tahun Makin Hemat! Diskon 10% Booking.com Khusus Pemegang Kartu Kredit BRI
-
BRI Liga 1: Persib Minta Laga Lawan Bali United Ditunda, Ada Apa?
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Debat Panas Pilkada Kota Semarang: Iswar Kritik Kebijakan Day Care, Joko Santoso Beri Jawaban Menohok!
-
Kreatif Cari Pendapatan! Yoyok-Joss Usung Strategi Anti Pajak Tinggi di Semarang
-
SING GUYUB FEST 2024: Festival Musik Lintas Generasi di Semarang, Hadirkan GIGI, hingga Musisi Terkenal Lainnya
-
BMKG: Cuaca Semarang Diperkirakan Berawan Tebal, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Alokasi Anggaran Sampai Rp750 Juta, Jateng Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis