SuaraJawaTengah.id - Geng motor masih menjadi momok tersendiri. Apalagi mereka sering membuat onar dengan tawuran antar kelompok di Semarang.
Terbaru, polisi mengamankan 19 anggota geng yang melakukan konvoi dengan menggunakan sepeda motor di jalan protokol Kota Semarang, Minggu (31/3/2024) malam.
"Gangster bersepeda motor ini melakukan konvoi yang meresahkan masyarakat usai melaksanakan buka bersama," kata Kapolrestabes Semarang Kombes Pol.Irwan Anwar dikutip dari ANTARA pada Sabtu (1/4/2024).
Menurut dia, polisi memperoleh laporan masyarakat yang dimonitor melalui pusat komando di Polrestabes Semarang.
Tim Patroli Perintis Polrestabes Semarang kemudian menindaklanjuti laporan tersebut, dan mengamankan 19 pemuda anggota geng motor tersebut.
"Ada 19 orang yang diamankan untuk didata dan diberi pembinaan. Sebagian besar merupakan siswa salah satu SMK," katanya.
Untuk proses pembinaan lebih lanjut, petugas kemudian memanggil orang tua dari para remaja tersebut.
Penindakan tersebut merupakan bagian dari upaya mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah Kota Semarang, kata Irwan menambahkan.
Baca Juga: Fokus Target 4 Besar Liga 1, Panser Biru Minta Manajemen PSIS Semarang Tak Lepas Pemain ke Timnas
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta
-
10 Perbedaan Utama Toyota Rush dan Daihatsu Rocky Varian Tertinggi, Lebih Bagus Mana?
-
7 Fakta Banjir Bandang di Pati, Jembatan Putus hingga Tumpukan Kayu Misterius